Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Realme 8 Series Meluncur dengan Kamera hingga 108 MP, Harganya?

Kompas.com - 25/03/2021, 12:06 WIB
Conney Stephanie,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

Realme 8 Pro dibekali kamera utama (wide) beresolusi 108 MP (f/1.9, 26mm) PDAF yang sudah dilengkapi dengan fitur optical zoom hingga 3x.

Ketiga kamera lainnya mencakup kamera ultra wide 8 MP (f/2.3, 16mm, 119 derajat), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth 2 MP (f/2.4).

Baca juga: Diduga Curangi Benchmark, Ponsel Realme Didepak dari AnTuTu

Kamera belakangnya turut dibekali dengan fitur Video Ultra Nightscape, Starry Mode, serta Super Nightscape yang bisa dipakai untuk memotret objek di kondisi minim cahaya.

Soal layar, Realme 8 Pro mengusung layar Super AMOLED seluas 6,4 inci (1.080 x 2.400 piksel) dan rasio screen-to-body 83,4 persen. Layarnya mendukung refresh rate 60 Hz, tingkat kecerahan hingga 1.000 nits, dan touch sampling rate 180 Hz.

Di bagian kiri atas layar terdapat sebuah punch-hole sebagai wadah kamera selfie dengan resolusi 16 MP (f/2.5).

Dapur pacu Realme 8 Pro sendiri mengandalkan chip Snapdragon 720G (8 nm) yang dipadukan dengan dua varian RAM dan internal storage yaitu 6 GB/128 GB dan 8 GB/128 GB. Apabila kurang, kapasitas penyimpanannya dapat diperluas menggunakan microSD.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Kamis (25/3/2021), ponsel ini memiliki bobot 176 gram dengan dimensi ukuran 160,6 x 73,9 x 8,1 mm.

Realme 8 Pro dibekali dengan baterai berkapasitas 4.500 mAh dan didukung fitur Fast Charging 50 Watt. Lewat fitur tersebut, daya ponsel diklaim mampu terisi penuh hanya dalam waktu 47 menit.

Baca juga: Membandingkan Realme Narzo 30A dan Xiaomi Redmi Note 9

Dengan kapasitas baterai 4.500 mAh, Realme mengklaim ponsel ini dapat digunakan untuk memutar video hingga 20 jam dan bermain game selama 8 jam.

Sama seperti varian "reguler", Realme 8 Pro juga sudah menjalankan sistem operasi Android 11 berbalut lapisan antarmuka Realme UI 2.0.

Spesifikasi lain yang dibawa Realme 8 Pro diantaranya yaitu NFC, Bluetooth 5.0, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, USB Type-C, jack audio 3,5 mm, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), dan perekaman video 4K (30fps).

Realme 8 Pro hadir dalam empat varian warna yakni Infinite Blue, Infinite Black, Punk Black, dan Illuminating Yellow.

Perangkat ini sendri dibanderol seharga 17.999 Rupee (sekitar Rp 3,5 juta) untuk varian 6 GB/128 GB dan 19.999 Rupee (sekitar Rp 4 juta) untuk model 8 GB/128 GB.

Kendati demikian, belum diketahui apakah Realme 8 dan Realme 8 Pro juga akan dijual secara global, termasuk di Indonesia atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber GSM Arena
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com