Sebagai informasi, Monster Hunter Rise merupakan game teranyar dari seri game berburu monster ikonik besutan Capcom, Monster Hunter yang dirilis secara eksklusif di konsol game Nintendo Switch pada 26 Maret ini.
Baca juga: Game Crash Bandicoot: On the Run! Resmi Hadir di Android dan iOS
Berbeda dengan seri Monster Hunter lainnya, Monster Hunter Rise bakal dibekali dengan sejumlah fitur baru yang diklaim bisa meningkatkan pengalaman berburu monster menjadi lebih asyik.
Dua di antaranya adalah aksesori berupa kawat "Wirebug" yang bisa dipakai untuk menjelajah dunia dengan cara melompat dan berlari di atas dinding, serta mekanisme menunggangi monster terbang anyar yang dijuluki "Wyvern Riding".
Mengacu pada situs Nintendo.com, game tersebut berukuran 6,6 GB dan dibanderol dengan harga 70 dolar AS atau sekitar Rp 1 juta.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.