Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengamankan Akun YouTube Kamu supaya Tak Hilang seperti Gen Halilintar

Kompas.com - 16/04/2021, 15:02 WIB

KOMPAS.com - Akun YouTube milik keluarga Gen Halilintar dan Thariq Halilintar mendadak hilang pada Jumat (16/4/2021) pagi ini, diduga disabotase oleh hacker (peretas).

Pelakunya juga telah menghapus semua konten yang ada di dua channel YouTube tersebut, bahkan salah satunya sudah menggunakan akun Gen Halilintar untuk live video pagi ini.

Berkaca dari kejadian tersebut, ada empat cara yang bisa dilakukan untuk mengamankan akun YouTube Anda dari tangan-tangan jahil.

Apa saja? Yuk, simak pemaparannya berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari laman GoogleSupport, Jumat (16/4/2021).

Baca juga: YouTube Akan Sembunyikan Jumlah Dislike?

1. Aktifkan fitur 2-Step Verification

Cara mengaktifkan fitur 2-Step Verification.KOMPAS.com/Bill Clinten Cara mengaktifkan fitur 2-Step Verification.

Langkah pertama yang bisa dibilang paling ampuh adalah mengaktifkan fitur keamanan 2-Step Verification.

Seperti namanya, fitur ini memungkinkan pengguna harus mengonfirmasi apabila ada seseorang yang masuk ke akun Google mereka, termasuk YouTube dari perangkat baru. Bagaimana cara mengaktifkannya?

Pertama-tama, kunjungi situs myaccount.google.com/security dan klik menu "2-Step Verification". Di tampilan berikutnya, klik tombol "Get Started", login dengan akun Google Anda, dan klik tombol "Continue" atau "Try it now".

Setelah itu, klik tombol "Yes" pada jendela konfirmasi yang akan muncul dan masukkan nomor ponsel Anda yang akan digunakan untuk menerima kode verifikasi. Kemudian pilih opsi "Text message" dan klik tombol "Send".

Baca juga: YouTube Bisa Kenali Pelanggaran Hak Cipta Sebelum Video Diunggah

Terakhir, masukkan enam digit kode verifikasi yang diterima melalui SMS, klik tombol "Next" dan klik "Turn On" di tampilan berikutnya untuk mengaktifkan fitur 2-Step Verification.

Halaman Selanjutnya
Halaman:


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com