Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Twitter Bisa Buka dan Unggah Gambar 4K dari Ponsel, Begini Caranya

Kompas.com - 25/04/2021, 16:07 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Setelah sempat menguji fitur membuka dan mengunggah gambar resolusi tinggi hingga 4K pada awal Maret lalu, Twitter akhirnya resmi menggulirkan fitur tersebut ke seluruh pengguna aplikasinya di ponsel, baik di perangkat Android maupun iOS.

Kabar tersebut disampaikan oleh Twitter melalui kicauan di akun @TwitterSupport. "Saatnya mengicaukan foto beresolusi tinggi itu. Opsi untuk mengunggah dan melihat gambar 4K di Android dan iOS sekarang tersedia untuk semua orang," kicau Twitter.

Dengan hadirnya opsi ini di aplikasi ponsel, pengguna Twitter bisa mengunggah dan menikmati gambar berkualitas tinggi dan lebih detail di linimasanya.

Baca juga: Sejarah Twitter, Jejaring Sosial yang Terinspirasi dari SMS

Dihimpun KompasTekno dari The Verge, Jumat (23/4/2021) pengguna aplikasi Twitter di ponsel sebelumya hanya bisa nge-tweet dan dan melihat gambar dengan resolusi maksimun hingga 2.048 x 2.048 piksel saja.

Sebenarnya Twitter sudah mendukung upload dan melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K (4.096 x 4.096 piksel, 8 MP), namun awalnya opsi ini terbatas hanya bisa digunakan pada Twitter versi web saja,

Cara mengaktifkan fitur membuka dan upload gambar resolusi tinggi di Twitter

Fitur membuka dan mengunggah gambar resolusi tinggi harus diaktifkan secara manual. Caranya, buka aplikasi Twitter di ponsel, lalu klik tiga garis horizontal yang berada di pojok kiri atas timeline. Pilih opsi "Settings and privacy". Di bagian general, klik opsi "Data Usage".

Di bagian "Images", pengguna akan disajikan dua opsi, yakni "high-quality images uploads" dan "high-quality images".  Masing-masing opsi ini memiliki tiga pilihan penggunaan, yaitu "Wi-Fi only, "mobile data & WI-Fi", atau "never".

Bila pengguna memilih "Wi-Fi only", artinya pengguna hanya akan bisa mengunggah atau melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K saat terhubung dengan jaringan Wi-Fi saja.

Baca juga: Profil Jack Dorsey, Pendiri Twitter dan Anak Punk yang Rajin Puasa

Sedangkan bila pengguna memilih opsi "mobile data dan Wi-Fi", pengguna bisa nge-tweet atau melihat gambar hingga resolusi 4K, baik saat menggunakan jaringan seluler ataupun Wi-Fi.

Terakhir, pengguna juga diberikan opsi untuk tidak mengaktifkan fitur upload dan melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K ini dengan pengaturan "never".

Cara mengaktifkan opsi upload dan melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Cara mengaktifkan opsi upload dan melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K.

Nah, untuk bisa mengunggah gambar beresolusi 4K, pengguna hanya perlu meng-klik opsi "high-quality images uploads", lalu pilih pengaturan penggunaan "Wi-Fi only" atau "mobile data dan Wi-Fi".

Untuk bisa melihat gambar beresolusi tinggi hingga 4K di timeline, pengguna tinggal meng-klik opsi "high-quality images" dan pilih pengaturan "Wi-Fi only" atau "mobile data dan Wi-Fi".

Baca juga: Twitter Tambahkan Stiker dan GIF di Fleets, Begini Cara Pakainya 

Bila pengguna memilih "Wi-Fi only", artinya pengguna hanya akan bisa mengunggah gambar beresolusi tinggi hingga 4K saat terhubung dengan jaringan Wi-Fi.

Sedangkan bila pengguna memilih opsi "mobile data dan Wi-Fi", pengguna bisa nge-tweet gambar hingga resolusi 4K baik saat menggunakan jaringan seluler ataupun Wi-Fi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com