Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Ponsel Terlaris di Dunia Pada Awal 2021, Siapa Teratas?

Kompas.com - 23/05/2021, 17:07 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Gizmochina

KOMPAS.com - Firma riset Counterpoint Research merilis laporannya untuk pasaran smartphone global di kuartal-I 2021. Dari sini diketahui bahwa lini ponsel iPhone 12 dari Apple ternyata laris manis.

Jajaran ponsel pintar yang terdiri dari empat model itu tak hanya berhasil meraup nilai pendapatan tertinggi sebesar sepertiga dari yang dihasilkan keseluruhan industri, tapi juga mencatat angka terbanyak dari segi volume.

Senior Analyst Counterpoint Harmeet Singh Walia mengatakan, revenue share Apple di kuartal-I 2021 mencatat rekor berkat kinerja penjualan lini iPhone 12 dan spillover permintaan dari kuartal sebelumnya karena peluncuran yang tertunda.

Baca juga: Harga iPhone 12 Terbaru di Indonesia Mei 2021

"Popularitas varian tertinggi (dari lini iPhone 12), yakni Pro Max, di wilayah-wilayah seperti Amerika Serikat dan Eropa, ikut mendongkrak angka pendapatan Apple," ujar Walia.

Berdasarkan laporan Couunterpoint, dari segi volume, iPhone 12 "reguler" menjadi ponsel terlaris pada kuartal-I 2021 dengan market share 5 persen, disusul iPhone 12 Pro Max (4 persen), iPhone 12 Pro (3 persen), dan iPhone 11 (2 persen).

Daftar 10 ponsel terlaris dan berpendapatan tinggi sepanjang Q1 2021.Counterpoint Daftar 10 ponsel terlaris dan berpendapatan tinggi sepanjang Q1 2021.


Setelah itu barulah menyusul pabrikan lain, Xiaomi, dengan Redmi 9A yang mencatat pangsa pasar 2 persen, Redmi 9 (1 persen), dan Redmi Note 9 (1 persen).

Samsung Galaxy A12 yang mencatat market share 1 persen terselip di antara Redmi 9 dan Redmi Note 9, kemudian ada Galaxy A21S dan Galaxy A31 yang sama-sama mencatat 1 persen.

Dari segi revenue share, jajaran perangkat iPhone 12 kembali menempati urutan-urutan teratas. Beberapa ponsel Android flagship, yakni Samsung Galaxy S21 Ultra 5G, Galaxy S21 5G, Galaxy S21 Plus 5G, dan Huawei Mate 40 Pro juga masuk dalam daftar.

Baca juga: Resmi, Ini Harga iPhone 12 dan iPhone 12 Mini Warna Ungu di Indonesia

Counterpoint melaporkan bahwa nilai revenue pasaran smartphone dunia pada tiga bulan pertama 2021 mencapai kisaran 113 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1.623 triliun.

Selengkapnya, berikut ini daftar 10 besar ponsel terlaris pada kuartal-I 2020 dari segi revenue sharing dan volume, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Minggu (23/5/2021).

10 besar smartphone berdasarkan volume share

- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 12
- iPhone 12 Pro
- iPhone 11
- Galaxy S21 Ultra 5G
- iPhone 12 Mini
- Galaxt S21 5G
- Huawei Mate 40 Pro
- Galaxy S21 Plus 5G
- iPhone SE 2020

10 besar smartphone berdasarkan revenue share

- iPhone 12
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 12 Pro
- iPhone 11
- Redmi 9A
- Redmi 9
- Galaxy A12
- Redmi Note 9
- Galaxy A21s
- Galaxy A31

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Gizmochina


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com