Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengguna Google Meet Kini Bisa Membuka dan Berbagi Dokumen Saat Rapat

Kompas.com - 31/05/2021, 12:39 WIB
Conney Stephanie,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber 9to5Google

KOMPAS.com - Dalam konferensi Google I/O pertengahan Mei lalu, Google mengumumkan fitur Smart Canvas untuk mempermudah pengguna layanan telekonferensi Google Meet dalaam berkolaborasi.

Fitur tersebut kini telah mulai digulirkan di Google Meet. Smart Canvas memungkinkan penggun Meet mengakses sejumlah layanan Google lainnya saat rapat berlangsung, tanpa perlu repot berpindah ke halaman lain.

Baca juga: Google Meet Punya Fitur Penghemat Kuota Data, Begini Cara Memakainya

Beberapa layanan Google yang dimaksud diantaranya adalah Google Docs, Google Sheets, dan Google Slides. Pengguna pun bisa membuka dokumen saat rapat berlangsung, sekaligus menampilkannya ke para peserta meeting.

Pengguna Google Meet kini bisa mengakses aplikasi pihak ketiga saat rapat berlangsung9to5google.com Pengguna Google Meet kini bisa mengakses aplikasi pihak ketiga saat rapat berlangsung

Jika ingin membuka dokumen, pengguna cukup membuka salah satu layanan Google, lalu klik opsi Smart Canvas yang berada di pojok kanan atas, tepat di samping kiri kolom "Share".

Ketika di-klik, nantinya pengguna diminta untuk memasukan kode yang akan menghubungkan dokumen tersebut ke dalam sesi rapat yang sedang berlangsung di Google Meet.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari 9To5Google, Senin (31/5/2021), pengguna juga bisa memilih opsi "Present to a meeting" untuk menampilkan dokumen dalam sesi rapat yang sudah dijadwalkan di kalender.

Pengguna Google Meet kini bisa mengakses aplikasi pihak ketiga saat rapat berlangsung9to5google.com Pengguna Google Meet kini bisa mengakses aplikasi pihak ketiga saat rapat berlangsung

Namun sebelumnya, pengguna harus memasukkan kode secara manual terlebih dahulu. Sebab, kode yang diatur secara default hanya berlaku ketika sesi rapat sedang berjalan.

Baca juga: Google Meet Versi Gratis Diperpanjang sampai Juni 2021

Ke depannya, Google berencana akan menghadirkan fitur yang memungkinkan pengguna lainnya yang berada dalam sesi rapat, dapat mengakses dokumen tersebut bersama-sama.

Berdasarkan pantauan KompasTekno, fitur Smart Canvas sudah muncul di layanan Google Sheets untuk pengguna di Indonesia. Apabila belum tersedia, kemungkinan fitur ini akan hadir secara bertahap.

 

 

Sumber:

https://9to5google.com/2021/05/26/google-docs-meet-present/ 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber 9to5Google
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com