Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asus ROG Phone 5 Series Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya

Kompas.com - 15/06/2021, 09:28 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

ROG Phone 5 Ultimate

ROG Phone 5 Ultimate memiliki desain punggung yang berbeda dibanding ROG Phone 5 versi reguler. Alih-alih lampu ROG bernuansa matriks, ponsel varian tertinggi ROG Phone 5 Series ini dihiasi dengan layar yang dijuluki ROG Vision.

Layar mungil tersebut bisa menampilkan animasi dan gambar preferensi pengguna dari menu pengaturan layar di dalam ponsel, sehingga bisa dibilang lebih dinamis dibanding versi reguler.

Perbedaan lainnya juga terdapat di konfigurasi memori, di mana ROG Phone 5 Ultimate dibekali dengan RAM 18 GB yang diklaim pertama di dunia, serta media penyimpanan yang cukup lega, yaitu 512 GB.

Terlepas dari itu semua, desain dan spesifikasi lainnya mengikuti ROG Phone 5 versi reguler.

Harga dan ketersediaan

ROG Phone 5 hadir dalam dua varian warna, yaitu Phantom Black dan Storm White, sedangkan ROG Phone 5 Ultimate hanya tersedia dalam varian warna Storm White.

ROG Phone 5 reguler bakal dijual di pasaran mulai hari ini, Selasa (15/6/2021) dengan harga Rp 10 juta (8 GB/128 GB) dan Rp 15 juta (12 GB/256 GB).

Asus juga menggelar promo bundling ROG Phone 5 dengan sejumlah aksesori penunjang gaming di sejumlah toko offline dan online rekanannya hingga 2 Juli nanti.

Ketersediaan ROG Phone 5 Ultimate sendiri akan menyusul pada Agustus 2021 nanti. Belum disebutkan kapan tanggal pastinya, namun ponsel ini bisa dipinang dengan harga Rp 19 juta.

Harga tersebut sudah termasuk ROG Ultimate Fan GIft Collection dan aksesori AeroActive Cooler 5.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com