Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Fitur Andalan Xiaomi Mi 11 Ultra yang Dijual Rp 17 Juta di Indonesia

Kompas.com - 17/06/2021, 07:02 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com -Mi 11 Ultra adalah antitesis dari ponsel-ponsel Xiaomi di Indonesia yang lekat dengan image ramah kantong. Perangkat ini merupakan smartphone kategori flagship seperti tercermin dari harganya yang mencapai Rp 17 Juta.

Banderol itu tak biasa buat Xiaomi. Country Director Xiaomi Indonesia pun menyadari hal tersebut, tapi dia tetap percaya Mi 11 Ultra layak ditebus.

Baca juga: Menjajal Mi 11 Ultra, Ponsel Termahal Xiaomi di Indonesia

"Ini bukan harga yang rendah, ini harga tinggi tapi itu akan bernilai untuk setiap rupiah yang Anda keluarkan," janji Alvin untuk meyakinkan Mi Fans, dalam presentasi Mi 11 Ultra yang disiarkan secara virtual, Selasa (16/6/2021).

Layaknya perangkat teratas, Mi 11 Ultra pun menyodorkan serangkaian teknologi terkini dan terbaik dari Xiaomi untuk meyakinkan pembeli. Apa saja? Berikut ini rangkuman sejumlah fitur andalannya.

1. Kamera utama 50 MP

Xiaomi Mi 11 Ultra dan kotak kemasannya.
KOMPAS.com/ OIK YUSUF Xiaomi Mi 11 Ultra dan kotak kemasannya.

Mi 11 Ultra memiliki tiga kamera belakang. Kamera utamanya menggunakan lensa f/1.95 24mm dan sensor Samsung ISOCELL GN 2 50 MP yang terbukti berhasil mengantarkan Mi 11 Ultra ke puncak daftar DxOMark.

Sensor itu didukung fitur OIS yang membantu pengambilan gambar agar lebih stabil. Kemudian ada kamera ultra wide beresolusi 48 MP (f/2.2, 12mm) yang menggunakan sensor Sony IMX586 dan memiliki bidang pandang ekstra lebar, 128 derajat.

Terakhir adalah kamera telefoto 48 MP yang juga menggunakan sensor serupa dengan kamera ultra wide dan dibekali lensa periskop (f/4.1, 120mm, 5x zoom optis, OIS). Kamera telefoto ini sekaligus dibekali fitur pembesaran digital hingga 120x.

Baca juga: Geser Huawei, Kamera Xiaomi Mi 11 Ultra Nomor Satu di DxOMark

Ketiga  kameradi atas mendukung perekaman gambar dengan resolusi 8K. Xiaomi juga menyertakan fitur Night Owl untuk meningkatkan hasil jepretan di malam hari.

Mi 11 Ultra memiliki kamera depan beresolusi 20 MP (f/2.2, 27mm) yang bisa digunakan untuk selfie maupun video call, tapi ponsel ini juga bisa digunakan berswafoto dengan kamera belakang lewat fitur yang dijelaskan di bawah.

2. Layar sekunder

Di modul tersebut ada layar kedua yang bisa difungsikan sebagai jendela bidik saat melakukan selfie dengan kamera belakang. KOMPAS.com/ OIK YUSUF Di modul tersebut ada layar kedua yang bisa difungsikan sebagai jendela bidik saat melakukan selfie dengan kamera belakang.

Selain layar utama, Mi 11 Ultra memiliki layar sekunder yang tersemat di belakang. Tepatnya bersebalahan dengan rangkaian kamera belakang.

Layar sekunder itu merupakan panel AMOLED mungil dengan diagonal 1,1 inci. Bukan hanya pajangan, layar sekunder tersebut punya beberapa fungsi seperti menampilkan preview untuk selfie dengan kamera belakang.

Baca juga: Xiaomi Mi 11 Ultra Punya Layar Kedua, Apa Fungsinya?

Selain itu, layar ini juga menawarkan fitur Always on Display untuk menampilkan notifikasi serta informasi waktu dan charging, sehingga tetap bisa dilihat pengguna meskipun ponsel dalam keadaan tertelungkup di meja.

3. SoC tertinggi dan memori lega

Hasil benchmark AnTuTu versi 8 dan Geekbench 5 dari Xiaomi Mi 11 Ultra.
KOMPAS.com/ OIK YUSUF Hasil benchmark AnTuTu versi 8 dan Geekbench 5 dari Xiaomi Mi 11 Ultra.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com