Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Windows 11 Bisa Jalankan Aplikasi Android Tanpa Emulator

Kompas.com - 25/06/2021, 09:51 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Microsoft membawa kejutan saat meluncurkan Windows 11, Kamis (24/6/2021). Sistem operasi anyar itu bisa menjalankan aplikasi Android tanpa modifikasi khusus.

Ini merupakan pertama kalinya Microsoft menghadirkan kemampuan tersebut. Selama ini, aplikasi Andorid bisa dijalankan di sistem operasi Windows dengan bantuan emulator atau melakukan dual boot OS.

Aplikasi-aplikasi Android ini bisa ditemukan di Microsoft Store dan diunduh melalui Amazon App Store. Setelah diunduh, aplikasi bisa disematkan (pin) ke taskbar atau disandingkan dengan aplikasi tradisional Windows.

Baca juga: Cara Mematikan Komputer Windows 10 secara Otomatis

Microsoft juga bekerja sama dengan Intel menggunakan teknologi Intel Bridge, yang membuat aplikasi Android bisa berjalan di sistem x86. Aplikasi Android di Windows 11 tak hanya  bekerja dalam komputer ber-CPU Intel saja, melainkan juga AMD dan ARM.

Langkah ini kemungkinan diambil Microsoft untuk berusaha mengimbangi permainan Apple dengan chip M11.

Untuk diketahui, chip M11 memungkinkan aplikasi iOS berjalan di sistem operasi macOS. Sementara Microsoft memilih untuk merangkul pesaing utama iOS, yang tak lain adalah Android.

Baca juga: Windows 11 Gratis untuk Pengguna Windows 10

Dirangkum KompasTekno dari The Verge, Jumat (25/6/2021), dalam acara peluncuran Microsoft mendemonstrasikan aplikasi TikTok yang berjalan di Windows 11. Ada beberapa aplikasi yang ikut dimunculkan, seperti Ring, Yahoo, Uber, Spotify, dan masih banyak lainnya.

Kendati demikian, belum bisa diketahui pasti seberapa mulus aplikasi Android bisa berjalan di Windows 11 tanpa langsung mencobanya sendiri. Microsoft mengumumkan versi beta publik Windows 11 baru akan digulirkan pekan depan.

Sementara versi resminya belum diketahui pasti kapan akan dirilis. Microsoft memperkirakan perilisan sekitar masa liburan akhir tahun, antara bulan November atau Desember 2021.

Sejak 2015

Jika ditarik mundur, pengumuman tentang aplikasi Android yang bisa dijalankan di Windows 11 sudah pernah disiapkan Microsoft beberapa tahun lalu.

Baca juga: Fitur Your Phone Bisa Operasikan Ponsel di Desktop Windows 10

Pada tahun 2015, Microsoft memiliki rencana untuk mengizinkan para pengembang mengerjakan ulang aplikasi Android mereka untuk sistem operasi Windows.

Proyek tersebut diberi nama Project Astoria. Proyek ini bertujuan untuk meyakinkan para pengembang untuk memudahkan aplikasi Android berjalan di sistem Windows.

Namun di tengah jalan, proyek itu berantakan hingga Microsoft mengaku bahwa ide untuk menjembatani kode dari sistem operasi mobile ke Windows tidak terlalu dibutuhkan.

Tampilan menu Start Windows 11.Baidu Tampilan menu Start Windows 11.

Akan tetapi, Microsoft masih berusaha mewujudkan aplikasi Android bisa berjalan secara orisinil di Windows. Selama bertahun-tahun, perusahaan yang bermarkas di Redmond, Washington itu melakukan beberapa eksperimen menyisipkan aplikasi Android di Windows Store.

Microsoft juga pernah mengembangkan Universal Windows Platform yang memungkinkan para pengembang bisa membuat aplikasi di perangkat yang berbeda, seperti smartphone, laptop/PC dan tablet.

Pengembang hanya perlu menuliskan satu kode program untuk membuat aplikasi yang bisa berjalan di perangkat yang berbeda, tidak lagi harus menuliskan tiga kode program untuk satu aplikasi, agar bisa digunakan lintas perangkat. Namun, UWP masih butuh banyak perbaikan.

Usaha Microsoft berlanjut hingga Windows 10. Tahun 2018, Microsoft meluncurkan fitur Your Phone.

Dengan fitur ini, aplikasi Android bisa berjalan di sistem operasi Windows. Fitur ini akan mencerminkan (mirroring) data dari ponsel ke desktop yang berjalan dengan Windows 10.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com