KOMPAS.com - Vivo kembali menambah anggota keluarga seri S terbarunya dengan merilis S10 dan S10 Pro. Debut duo ponsel Vivo terbaru ini digelar China pada Kamis (15/7/2021).
Vivo S10 dan S10 Pro memiliki beberapa kesamaan. Pertama adalah layar, keduanya sama-sama mengusung layar Super AMOLED berdiagonal 6,44 inci dukungan refresh rate 90Hz.
Baik Vivo S10 maupun Vivo S10 Pro sama-sama memiliki kamera selfie ganda yang berada di bagian tengah atas layar dengan resolusi 44 MP dan 8 MP.
Meski mirip, namun ada perbedaan di antara kedua ponsel ini. Lalu seperti apa spesifikasi Vivo S10 dan Vivo S10 Pro?
Vivo S10 mengusung layar Super AMOLED 6,44 inci dengan resolusi 1.080 x 2.400 piksel. Layar ponsel ini mendukung refresh rate 90Hz dengan aspect ratio 20:9. Layar Vivo S10 mendukung teknologi HDR 10 Plus.
Kamera selfie Vivo S10 masing-masing memiliki resolusi 44 MP (f/2.0) AF dan 8 MP (f/2.3) 105 derajat. Kamera depannya turut dibekali mode perekaman video 4K (30fps).
Pada bagian punggung, terdapat wadah berbentuk persegi panjang yang menampung tiga kamera berikut dua modul LED Flash. Ketiga kamera itu terdiri dari kamera utama 64 MP (f/1.9, 26mm) PDAF, kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, 16mm) 120 derajat, dan kamera macro 2 MP (f/2.4).
Dari segi performa, Vivo S10 mengandalkan chip Dimensity 1100 5G (6nm) dari MediaTek, yang dipadankan dengan dua opsi kapasitas RAM dan penyimpanan internal, yaitu 8 GB/128 GB dan 12 GB/256 GB.
Ponsel ini ditopang dengan baterai berkapasitas 4.050 mAh dan dukungan fitur pengisian cepat 44 Watt.
Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Jumat (16/7/2021), Vivo S10 menjalankan sistem operasi Android 11 dengan lapisan antarmuka OriginOS 1.0.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.