Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Mode Samsung Galaxy Z Fold 3, Jadi Tablet 7 Inci dan Smartphone 6 Inci

Kompas.com - 17/08/2021, 14:03 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejak 2019, Samsung rutin meluncurkan ponsel lipat buatannya. Ponsel lipat pertama yang diperkenalkan adalah Galaxy Fold.

Kemudian, Galaxy Fold generasi kedua dirilis pada 2020 lalu dengan menambahkan huruf "Z" pada penamaannya menjadi Galaxy Z Fold 2.

Kemudian baru-baru ini, Samsung merilis Galaxy Z Fold 3, bersamaan dengan Galaxy Z Flip 3. Sama seperti pendahulunya, mekanisme lipatan Galaxy Z Fold 3 juga dilipat layaknya sebuah buku.

Ponsel ini memiliki layar bagian luar dan bagian dalam. Ketika dibentangkan, layar Galaxy Z Fold 3 menjadi sebesar tablet. Sedangkan ketika dilipat, ukuran layarnya seperti smartphone pada umumnya.

Mode HP biasa (terlipat)

Cover Screen membuat Galaxy Z Fold 3 tetap bisa digunakan layaknya ponsel pada umumnya saat sedang dilipat. Layar kedua ini sekarang menggunakan panel Dynamic AMOLED 2x (2.268 x 832 piksel) dengan aspect ratio 24,5:9 dan refresh rate 120 HzKOMPAS.com/ OIK YUSUF Cover Screen membuat Galaxy Z Fold 3 tetap bisa digunakan layaknya ponsel pada umumnya saat sedang dilipat. Layar kedua ini sekarang menggunakan panel Dynamic AMOLED 2x (2.268 x 832 piksel) dengan aspect ratio 24,5:9 dan refresh rate 120 Hz
Dalam keadaan terlipat, pengguna akan mendapati desain dan fungsi ponsel yang sama seperti menggunakan HP biasa pada umumnya.

Hal ini karena, dalam posisi terlipat, pengguna akan disuguhkan layar sekunder yang terdapat di bagian luar (Cover Screen) dengan desain infinity-O seluas 6,2 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 2.268 x 832 piksel dan mendukung refresh rate 120 Hz.

Cover Screen Galaxy Z Fold 3 berfungsi penuh seperti layar ponsel umumnya. Pengguna bisa mengakses seluruh aplikasi dan fitur Galaxy Z Fold 3 melalui layar sekunder tersebut. Termasuk menggunakan kamera selfie dan tiga kamera belakang.

Dalam keadaan terlipat, pengguna bisa menggunakan kamera selfie 10 MP (f/2.2) yang dibenamkan dalam sebuah punch hole di bagian tengah atas layar sekunder.

Selain itu, pengguna juga bisa menggunakan tiga kamera belakang yang disusun secara vertikal di punggung ponsel.

Adapun tiga kamera belakang itu terdiri dari kamera utama (wide) 12 MP (f/1.8, Dual Pixel AF dan OIS), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2), dan kamera telefoto 12 MP (optical zoom 10X).

Perbedaan paling kentara hanya terletak pada ketebalan ponsel. Dalam posisi terlipat, ketebalan Galaxy Z Fold 3 ini mencapai 14,4-16 mm.

Baca juga: Harga serta Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3 di Indonesia

Kenapa ketebalannya tidak seragam saat dilipat? Sebab, Galaxy Z Fold 3 memang menyisakan sedikit celah di tengah agar debu atau benda lain tidak terjepit sehingga berpotensi menggores layar.

Bila digenggam, ponsel ini kemungkinan akan terasa lebih tebal dibandingkan dengan ponsel pada umumnya yang biasanya memiliki ketebalan tak lebih dari 10 mm.

Mode tablet dengan kamera selfie di bawah layar

Layar utama Galaxy Z Fold 3 menggunakan panel Dynamic AMOLED 2x berdiagonal 7,6 inci (2.208 x 1.768, refresh rate 120 Hz) dengan aspect ratio 22,5: 18 sehingga tampak menyerupai perangkat tablet ketika dibentangkan.KOMPAS.com/ OIK YUSUF Layar utama Galaxy Z Fold 3 menggunakan panel Dynamic AMOLED 2x berdiagonal 7,6 inci (2.208 x 1.768, refresh rate 120 Hz) dengan aspect ratio 22,5: 18 sehingga tampak menyerupai perangkat tablet ketika dibentangkan.
Nah, bila pengguna ingin mendapati layar yang lebih luas, pengguna bisa menggunakan mode tablet dengan membentangkan layar Galaxy Z Fold 3 sepenuhnya.

Saat dibentangkan, pengguna akan disuguhi layar utama Infinity Flex Display Dynamic AMOLED 2X Display seluas 7,6 inci.

Layar tersebut memiliki resolusi yang lebih tinggi dibandingkan Cover Screen, yaitu 2.208 x 1.768 piksel. Sementara dukungan refresh rate sama-sama 120 Hz.

Pengguna juga bisa menggunakan layar seperti biasanya, untuk mengakses seluruh aplikasi dan fitur Galaxy Z Fold 3, termasuk menggunakan tiga kamera belakang.

Yang paling berbeda, dalam mode tablet ini, pengguna bisa ber-selfie ria menggunakan kamera selfie di bawah layar (under display) 4 MP (f/1.8).

Ini pertama kalinya Samsung menyertakan teknologi kamera di bawah layar (under display camera) pada jajaran ponselnya.

Meski tak dibekali resolusi tinggi, pihak Samsung mengklaim kualitas foto atau video yang dihasilkan dari kamera selfie ini tetap bagus.

Baca juga: Menjajal Ponsel Lipat Samsung Galaxy Z Fold 3, Kini dengan Stylus S Pen

Dengan kamera selfie di bawah layar ini, layar utama Galaxy Z Fold 3 akan terkesan semakin lega dan pengguna bisa menikmati berbagai konten dan bermain game tanpa adanya gangguan punch hole atau lubang kecil di layar.

Fitur unggulan tahan air dan bisa pakai S Pen

Galaxy Z Fold 3 dapat menggunakan aksesori pena stlyus S Pen yang dijual terpisah, dalam bundel khsusus bersama casing Flip Cover with S Pen
KOMPAS.com/ OIK YUSUF Galaxy Z Fold 3 dapat menggunakan aksesori pena stlyus S Pen yang dijual terpisah, dalam bundel khsusus bersama casing Flip Cover with S Pen
Di samping itu, Samsung juga sudah membekali Galaxy Z Fold 3 dengan sejumlah peningkatan signifikasi, dibandingkan Galaxy Z Fold 2. Misalnya, fitur water resistance dan dukungan terhadap Stylus S Pen.

Untuk pertama kalinya, Samsung menyertakan fitur water resistance atau ketahanan air dengan sertifikasi IPX8 di Galaxy Z Fold 3.

Dengan adanya fitur ini, ponsel Galaxy Z Fold 3 masih dapat bertahan apabila terjatuh atau terendam di air dengan kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Baca juga: Teknologi di Balik Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3 yang Tahan 30 Menit Dalam Air

"Ini menjadikan Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 3 sebagai satu-satunya perangkat foldable series pertama di dunia yang dibekali dengan fitur water resistance," kata Verry Octavianus selaku Product Marketing Manager Samsung Mobile Indonesia.

Lalu, Samsung juga sudah menyertakan dukungan aksesori stylus (pena digital) di Galaxy Z Fold 3 ini. Ada dua jenis S Pen yang didukung ponsel Galaxy Z Fold 3, yaitu S Pen Fold Edition dan S Pen Pro.

Baca juga: Kamera Tersembunyi Galaxy Z Fold 3 Baru Muncul di Layar Saat Selfie, Ini Rahasianya

Dengan menggunakan S Pen, pengguna dapat mencatat, menggambar, hingga menunjang multitasking sejumlah aplikasi di layar utama (Main Screen) ponsel.

Untuk diketahui, sebelumnya S Pen ini menjadi aksesori eksklusif untuk lini Galaxy Notes. Namun, belakangan Samsung mulai menambah dukungan Stylus S Pen pada ponsel flagship miliknya, termasuk Galaxy S21 Ultra dan yang terbaru Galaxy Z Fold 3 ini.

Masih penasaran? Kalian bisa simak penampilan Galaxy Z Fold 3 dari berbagai sisi, berikut aksesori casing dan S Pen, melalui rangkaian foto di tautan berikut. Atau bisa juga baca artikel hands-on ponsel ini di tautan berikut.

Baca juga: Membandingkan Fitur dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 Vs Z Fold 2

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com