Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkomsel Luncurkan IoT Envion, Solusi Manajemen Energi Berbasis AI

Kompas.com - 22/08/2021, 12:04 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Telkomsel meluncurkan layanan Internet of Things (IoT) terbaru bernama Energy Visibility Solution (Envion), sebuah solusi berbasis artificial intelligence (AI) untuk otomasi dan optimasi sistem manajemen energi bagi segmen korporasi.

Telkomsel IoT Envion dapat memberikan peringatan serta memiliki fungsi sistem mitigasi, sehingga konsumsi energi tetap dapat dioptimalkan oleh perusahaan apabila terjadi kerusakan pada genset atau cadangan baterai.

Peluncuran Telkomsel IoT Envion dibarengi penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Telkomsel dengan Telkominfra yang akan menggunakan solusi IoT Envion untuk kebutuhan dukungan Data Center perusahaan, pertengahan Agustus 2021 ini.

Baca juga: 14.000 Gerai Alfamart Terhubung oleh Solusi IoT Telkomsel

Telkominfra akan menggunakan solusi Battery Monitoring System (BMS) dari Telkomsel IoT Envion, untuk mendukung kebutuhan Data Centernya, yang keberlangsungannya sangat bergantung pada ketersediaan dan stabilitas energi listrik.

BMS merupakan sistem yang dapat memperlihatkan kondisi cadangan baterai Data Center Telkominfra secara real time hingga memberikan laporan secara aktual berdasarkan analisis data secara akurat.

Teknologi IoT Envion juga dapat dimanfaatkan beragam jenis sektor, mulai dari operator telekomunikasi, industrial park dan manufacture, tower provider, bank, finance, retail hingga penyedia data center.

Insiden semacam genset atau cadangan baterai yang tak dapat berfungsi baik, potensi pencurian daya, hingga tagihan listrik yang terlalu membebani biaya operasional dapat terhindarkan dengan pemanfaatan solusi inovatif dari Telkomsel IoT tersebut.

Baca juga: Internet Biznet dan Telkomsel Paling Kencang di Indonesia Versi Speedtest

"Sejauh ini Telkominfra menggunakan product Telkomsel IoT Envion untuk mendukung operasional project Power Solution dan Infra Network Services dengan hasil yang cukup baik," kata Direktur Utama Telkom Infra Bastian Sembiring.

"Semoga kehadiran solusi berbasis IoT dapat membantu kelancaran operasional serta membuka peluang dan kemungkinan dalam mengelola efisiensi dan efektifitas operasional korporasi dan industri," ujar Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam dalam keterangannya, Minggu (22/8/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com