Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Advance Server Free Fire Kembali Dibuka, Begini Cara Daftarnya

Kompas.com - 09/09/2021, 16:13 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Garena kembali membuka sesi pendaftaran server khusus (Advance Server) pada game battle royale Free Fire (FF).

Melalui advance server Free Fire ini, pemain dapat mencoba beragam konten di dalam game, mulai dari skin, senjata, dan fitur-fitur lain yang belum dirilis secara resmi di server utama Free Fire.

Pemain juga berkesempatan untuk menyampaikan feedback dan penilaian terkait berbagai konten dan event yang dihadirkan Garena dalam Free Fire advance server ini.

Baca juga: Cara Top Up Diamond di Game Free Fire

Tujuan dibukanya advance server ini adalah untuk membantu Garena menguji fitur baru sebelum dirilis, dalam menyajikan konten yang terbebas dari bug.

Sesi pendaftaran Free Fire Advance Server sendiri sudah dimulai sejak hari ini, Kamis (9/9/2021) dan akan berakhir pada 16 September mendatang.

Sesi pendaftaran Free Fire Advance Server terbuka untuk umum. Artinya, seluruh pemain berkesempatan untuk dapat mengakses Advance Server.

Namun karena sifatnya yang terbatas, hanya segelintir pemain saja yang nantinya akan terpilih untuk bisa masuk ke Advance Server.

Baca juga: Game Free Fire Max Akan Rilis di Indonesia, Pra-pendaftaran Dibuka Hari Ini

Pemain yang tertarik dapat mengikuti sesi pendaftaran pada situs resmi Free Fire Advance Server. Untuk mengetahui caranya, silakan simak langkah-langkah di bawah ini.

Cara mendaftar Free Fire Advance Server

Berikut adalah cara untuk mendaftar Free Fire advance server:

Ilustrasi laman pendaftaran FF Advance Server.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi laman pendaftaran FF Advance Server.

  • Pertama, kunjungi laman pendaftaran Free Fire Advance Server melalui tautan berikut.
  • Selanjutnya, klik tombol Login Facebook.
  • Sebelum login, pastikan untuk menautkan (bind) akun game Free Fire terlebih dahulu pada akun Facebook yang ingin didaftarkan.
  • Jika sudah, pengguna akan diminta untuk memasukkan data diri, mulai dari nama lengkap, alamat e-mail, serta nomor ponsel pribadi.
  • Klik tombol Join Now untuk mengakhiri proses pendaftaran.
  • Pengguna akan disodorkan dengan tautan untuk mengunduh APK khusus Free Fire Advanced Server yang bernama FFadv_66.17.0_0722_ID.apk.
  • Klik tombol Download APK untuk mulai mengunduh APK tersebut. Adapun ukuran dari APK tersebut sebesar 721 MB.

Apabila telah selesai diunduh, pasang (install) file APK Free Fire Advance Server tersebut dan jalankan gamenya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

e-Business
Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Hardware
Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com