Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Game Samurai Jepang "Nioh" Gratis di Epic Game Store

Kompas.com - 10/09/2021, 16:31 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada kabar gembira untuk para penggemar game aksi ala prajurit samurai asal Jepang buatan Koei Tecmo, Nioh. Pasalnya, Epic Games baru-baru ini menggratiskan game Nioh edisi pertama untuk platform PC yang meluncur pada 2017 lalu.

Tak tanggung-tanggung, Epic Games memberikan game ini kepada para pengguna Epic Game Store secara cuma-cuma dalam edisi khusus, berjudul Nioh: The Complete Edition. Sebelum digratiskan, harga game ini sendiri dibanderol Rp 619.000.

Berbeda dengan game versi reguler, Nioh versi komplet ini hadir dengan tiga konten tambahan (DLC) mencakup "Dragon of the North", "Defiant Honor", dan "Bloodshed's End".

Baca juga: Ini 3 Game Gratis PS Plus September 2021 untuk PS4 dan PS5

Dengan begitu, pengguna akan bisa memainkan lebih banyak misi ekstra di dalam Nioh, sekaligus berkenalan dengan seri game tersebut, sebelum nantinya beralih ke sekuelnya, Nioh 2.

Selain itu, pemain juga bakal mendapatkan aksesori helm di dalam game yang bernama "Fujin Helmet". Aksesori ini bisa didapatkan secara gratis dengan memilih fitur "Boons" di kuil yang bisa ditemui di dalam game.

Cara mengklaim Nioh: The Complete Edition

Ilustrasi gameplay Nioh: The Complete Edition.PCGamer Ilustrasi gameplay Nioh: The Complete Edition.

Nah, untuk mengklaim Nioh: The Complete Edition, pemain bisa mengunjungi situs web Epic Game Store di tautan berikut atau mengunduh aplikasi Epic Game Store di tautan berikut.

Di sana, pengguna bisa mendaftar atau masuk (login) akun Epic Games masing-masing dan mengakses kolom "Free Games" yang ada di halaman utama.

Baca juga: Ubisoft Gratiskan Game Far Cry 3 untuk PC

Lalu, klik game Nioh: The Complete Edition (pastikan umur Anda sudah 18 tahun ke atas untuk meng-klik tombol "Continue"), klik tombol "Get", dan selesaikan proses transaksi dengan mengikuti langkah-langkah selanjutnya. 

Perlu dicatat, Nioh: The Complete Edition hanya bisa diunduh secara gratis hingga 16 September mendatang tepat pukul 22.00 WIB. Setelah itu, harga akan kembali normal ke angka Rp 619.000.

Untuk memainkan game tersebut, pemain membutuhkan PC dengan spesifikasi sebagai berikut:

Spesifikasi minimum:

  • OS: Windows 8.1 (64-bit), Windows 10 (64-bit)
  • CPU: Intel Core i5-3550 atau lebh tinggi
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 780 (VRAM 3 GB)/AMD Radeon R9 280 (VRAM 3 GB) ke atas
  • RAM: 6 GB
  • Storage: 80 GB
  • Direct X: versi 11

Spesifikasi yang direkomendasikan

  • OS: Windows 8.1 (64-bit), Windows 10 (64-bit)
  • CPU: Intel Core i7-4770K atau lebh tinggi
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 1060 (VRAM 6 GB)/AMD Radeon R9 380X (VRAM 4 GB) ke atas
  • RAM: 8 GB
  • Storage: 80 GB
  • Direct X: versi 11
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Teknisi Oppo Bongkar Reno 10 dan Pasang Lagi dalam 30-an Menit

Teknisi Oppo Bongkar Reno 10 dan Pasang Lagi dalam 30-an Menit

Gadget
Nama 'Taylor Swift' Paling Banyak Di-googling gara-gara Game Teka-Teki Ini

Nama "Taylor Swift" Paling Banyak Di-googling gara-gara Game Teka-Teki Ini

Internet
Oppo Pad 2: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Oppo Pad 2: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Gadget
8 Keunggulan iOS 17 Dibanding iOS 16, Salah Satunya Lebih Menarik dalam Berbagi

8 Keunggulan iOS 17 Dibanding iOS 16, Salah Satunya Lebih Menarik dalam Berbagi

Software
6 Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Delay di iPhone dan Android

6 Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Delay di iPhone dan Android

Software
Skor Benchmark Chip Apple A17 Pro di iPhone 15 Pro Max Kalah dari HP Android Ini

Skor Benchmark Chip Apple A17 Pro di iPhone 15 Pro Max Kalah dari HP Android Ini

Gadget
Cara Main Game Teka-teki Taylor Swift di Google buat Tebak Lagu Album 1989 Taylor's Version

Cara Main Game Teka-teki Taylor Swift di Google buat Tebak Lagu Album 1989 Taylor's Version

Internet
Cara Mengaktifkan Mode StandBy di iOS 17, Mirip Always on Display di Android

Cara Mengaktifkan Mode StandBy di iOS 17, Mirip Always on Display di Android

Software
Pemilik Oppo Reno 10 Series Dapat Perlakuan Istimewa saat Servis Resmi

Pemilik Oppo Reno 10 Series Dapat Perlakuan Istimewa saat Servis Resmi

e-Business
2 Cara Beli Tiket Kereta Bandara via Aplikasi KAI Access dan Website

2 Cara Beli Tiket Kereta Bandara via Aplikasi KAI Access dan Website

e-Business
PUBG Mobile Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis

PUBG Mobile Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis

Game
Video Musik 'Get Him Back' Olivia Rodrigo Direkam dengan iPhone 15 Pro

Video Musik "Get Him Back" Olivia Rodrigo Direkam dengan iPhone 15 Pro

Gadget
Syarat Spesifikasi PC untuk Game Assassin's Creed Mirage, Seberat Apa?

Syarat Spesifikasi PC untuk Game Assassin's Creed Mirage, Seberat Apa?

Game
Fitur Baru 'Flows' di WhatsApp Business, Bisa Beli Tiket Kereta dan Pesan Makan Langsung dari WA

Fitur Baru "Flows" di WhatsApp Business, Bisa Beli Tiket Kereta dan Pesan Makan Langsung dari WA

e-Business
Gen Z Amerika Pilih Jadi 'Influencer' dan Rela Resign dari Pekerjaan

Gen Z Amerika Pilih Jadi "Influencer" dan Rela Resign dari Pekerjaan

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com