Pokemon Unite sendiri merupakan game MOBA 5 vs 5 yang serupa dengan Arena of Valor (AOV) dan Mobile Legends.
Bedanya, Pokemon Unite mengusung bentuk arena yang panjang membentang ke samping (horizontal), alih-alih berbentuk vertikal.
Letak base pada masing-masing tim juga berbeda. Posisi base tim pemain akan diposisikan di sebelah kiri, sementara base tim lawan berada di sisi kanan arena.
Pokemon Unite menghadirkan beragam jenis karakter yang berasal dari film animasi Pokemon.
Baca juga: Sama-sama Game MOBA, Ini Bedanya Wild Rift dan Mobile Legends
Terdapat berbagai jenis Pokemon dari region yang berbeda-beda, mulai dari Venusaur, Charizard, dan Pikachu yang berasal dari region Johto, hingga Bewear dari region Alola.
Saat ini terdapat 19 karakter Pokemon yang sudah bisa dimainkan, termasuk karakter terbaru Mamoswine dan Sylveon. Ke depannya, pihak pengembang berjanji akan menambahkan karakter baru secara rutin ke dalam game.
Dalam permainan, pemain dapat meraih poin untuk dapat naik level dan berevolusi. Saat Pokemon berevolusi atau naik ke level tertentu, pemain akan menerima skill baru dengan opsi yang beragam.
Skill tersebut dapat digunakan untuk bertarung melawan tim lawan dan merebut poin-poin yang sebelumnya telah mereka kumpulkan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.