Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GoPay Gantikan Ovo di Halaman Muka Tokopedia

Kompas.com - 09/10/2021, 10:10 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Kabar terbaru, awal Oktober lalu, saham Ovo mayoritas sudah dikuasai oleh pesaing Gojek, Grab. Perusahaan ride-hailing asal Singapura itu dilaporkan meningkatkan kepemilikan sahamnya di Ovo melalui PT Bumi Cakrawala Perkasa, dari yang awalnya hanya 39 persen menjadi 90 persen saham Ovo.

Pembelian saham ini menjadikan Grab sebagai pemegang saham mayoritas Ovo. Kepada Reuters, sumber yang dekat dengan isu tersebut mengatakan bahwa Grab membeli saham Ovo dari Lippo Group dan Tokopedia.

Baca juga: Grab Kini Kuasai 90 Persen Saham Ovo

Komentar Ovo dan Tokopedia

KompasTekno mencoba menghubungi pihak Tokopedia dan Ovo terkait spekulasi soal didepaknya Ovo dari Tokopedia. Keduanya kompak tak banyak berkomentar soal spekulasi ini.

Pihak Ovo sendiri hanya menegaskan bahwa pada dasarnya opsi pembayaran Ovo terus akan tersedia, meski ada layanan GoPay di Tokopedia.

"Terkait penggunaan Ovo di ekosistem Tokopedia, telah disepakati Ovo akan tetap hadir sebagai salah satu metode pembayaran di ekosistem tersebut," kata Harumi Supit, Head of Corporate Communication Ovo, melalui pesan singkat kepada KompasTekno, Jumat (8/10/2021).

Dihubungi secara terpisah, pihak Tokopedia juga memberikan tanggapan serupa dengan Ovo. VP of Corporate Communications Tokopedia Nuraini Razak menjelaskan bahwa kehadiran opsi pembayaran GoPay di Tokopedia ini merupakan langkah perusahaan untuk memberikan kemudahan bertransaksi bagi pengguna Tokopedia.

"Konsumen Tokopedia di sisi lain tetap dapat menggunakan semua metode pembayaran yang selama ini tersedia di Tokopedia sesuai dengan preferensi dan kenyamanan masing-masing," kata Nuraini saat ditanya perihal nasib Ovo ke depannya setelah ada layanan GoPay di Tokopedia.

Baca juga: Aturan COD di Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Blibli, Lazada, dan Zalora serta Cara Pengembalian Barang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com