Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iPhone 13 Bisa Dipesan di Indonesia, Antrean Online Mengular di iBox

Kompas.com - 12/11/2021, 10:41 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Selain iBox, peminat iPhone 13 juga bisa melakukan pemesanan melalui situs Digimap. Namun, berbeda dengan iBox, pengguna masih bisa mengakses halaman muka situs digimap.co.id seperti biasa. Tidak ada antrean online seperti di situs iBox.

Kendati demikian, kami tidak bisa menemukan opsi "pre-order" setelah memilih warna dan kapasitas memori iPhone 13 yang diinginkan.

Baca juga: Membandingkan iPhone 13 Vs iPhone 12, Apa Saja Bedanya?

Masyarakat juga bisa melakukan pre-order iPhone 13 melalui marketplace rekanan iBox dan Digimap.

Pantauan pada Jumat pagi, sebagian warna dan pilihan memori dari empat model iPhone 13 masih tersedia untuk dipesan dalam stok yang terbatas, mulai dari 43 unit hingga hanya tinggal 2 unit saja.

Beberapa model seperti iPhone 13 mini (128GB) warna Red dan iPhone 13 Pro Max (256GB) warna Sierra Blue juga terpantau telah habis.

Sama dengan pemesanan di situs, pre-order melalui marketplace juga dibatasi hanya satu unit saja untuk setiap pengguna.

Sesi pre-order ini dijadwalkan berlangsung selama seminggu. Setelah itu, konsumen di Indonesia dijadwalkan bisa membeli secara langsung lini iPhone 13 pada 19 November 2021.

Bagaimana dengan Anda, ikut mengantre juga?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com