KOMPAS.com - Sekelompok peretas bernama Fail0verflow, mengklaim dapat membobol sistem keamanan PlayStation 5 (PS5). Kelompok peretas tersebut mengaku telah menemukan cara untuk menembus sistem konsol next-gen ini.
Kelompok peretas ini, mengaku telah memperoleh "root key" yang bisa digunakan untuk membuka keamanan konsol PS5.
Apabila keamanan pada firmware konsol berhasil dibobol, ada kemungkinan PS5 tersebut akan bisa menjalankan software atau firmware tidak resmi.
Dalam sebuah unggahan melalui akun Twitter @fail0verflow kelompok peretasi ini menunjukkan sebuah foto yang diklaim berisi kode file firmware yang terdekripsi pada sistem keamanan PS5.
Baca juga: Sony Diskon Game PS4 dan PS5 hingga 80 Persen, Ini Daftarnya
Kode itulah yang diklaim sebagai "root key" simetris untuk mendekripsi sistem keamanan konsol.
"Kami mendapatkan semua root key PS5 (simetris)," tulis akun @fail0verflow.
Sebagai informasi Fail0verflow sendiri sebelumnya dikenal berhasil membajak software PS3, PS4, serta Nintendo Switch.
Translation: We got all (symmetric) ps5 root keys. They can all be obtained from software - including per-console root key, if you look hard enough! https://t.co/ulbq4LOWW0
— fail0verflow (@fail0verflow) November 8, 2021
Meski telah menemukan kunci penting untuk membobol sistem, Fail0verflow masih memerlukan satu kunci lagi secara terpisah.
Kunci tersebut diperlukan untuk memvalidasi software ilegal yang hendak dipasang sehingga seolah-olah terlihat asli oleh sistem, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Arstechnica, Minggu (14/11/2021).
Baca juga: Ini Dia, 20 Game PS4 dan PS5 Terlaris Sepanjang Oktober 2021
Namun, Fail0verflow nampaknya masih belum berhasil menemukan potongan puzzle terakhir untuk membobol sistem keamanan konsol next-gen tersebut.
Fail0verflow sendiri dikenal sebagai kelompok hacker yang dikenal kerap meretas sistem keamanan konsol game.
Pada 2010 lalu, kelompok hacker ini mengklaim telah menemukan private key PlayStation 3 (PS3) yang digunakan untuk mengambil keuntungan dari Sony.
Fail0verflow juga pernah menemukan celah keamanan di Nintedo Switch pada tahun 2018 lalu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.