Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaringan 5G Indosat Ooredoo Resmi Hadir di Makassar

Kompas.com - 22/11/2021, 09:02 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah hadir secara komersil di kota Solo, Jakarta, dan Surabaya, layanan 5G Indosat Ooredoo kini telah resmi menyambangi kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Peluncuran layanan jaringan seluler generasi ke-5 tersebut digelar dalam sebuah acara yang dihadiri oleh sejumlah pejabat Indosat Ooredeoo, Huawei sebagai mitra jaringan, dan pemerintah setempat.

President Director dan CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama mengatakan ini merupakan pertama kalinya layanan 5G Indosat Ooredoo hadir di wilayah Indonesia Timur.

"Saya sangat bersyukur dan bangga meluncurkan layanan komersial 5G Indosat Ooredoo di Makassar untuk melanjutkan revolusi 5G di seluruh negeri, mencapai Indonesia Timur," ujar Al-Neama dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Senin (22/11/2021).

Baca juga: Merger Direstui Kominfo, Ini 4 Syarat yang Harus Dipenuhi Indosat-Tri

"Teknologi ini akan membuka peluang besar bagi masyarakat setempat untuk membangkitkan kembali ekonomi lokal di berbagai industri di pusat perdagangan Indonesia Timur ini, mulai dari sektor pertanian, perdagangan, dan pariwisata," imbuh Al-Neama.

Hal serupa turut disampaikan Plt. Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman. Menurut dia, kehadiran 5G di kota Makassar bakal berkontribusi untuk meningkatkan produktivitas dan ekonomi masyarakat lokal. 

"Teknologi tersebut akan mentransformasi cara industri beroperasi, bisnis menciptakan nilai, dan konsumen mengakses produk dan layanan," tutur Andi di kesempatan yang sama.

Nantinya, kehadiran 5G di kota Makassar sendiri disebut bakal bisa dipakai untuk sejumlah use case, seperti Smart City & Digital Lifestyle, Digital Agribusiness, Smart Commerce & Trading, Digital Tourism & Hospitality, hingga Smart Industry 4.0.

Lokasi layanan 5G Indosat di Makassar dan syaratnya

 Logo Indosat Ooredoo(DOK. Indosat) Logo Indosat Ooredoo

Pihak Indosat Ooredoo tidak mengumbar di titik mana saja 5G bisa diakses di Makassar. Namun, mereka sebelumnya sempat mengatakan bahwa layanan generasi terkini itu baru tersedia di sekitar area Pettarani saja, tidak di seluruh kota.

Dalam acara peluncuran perdana jaringan 5G Indosat Ooredoo Juni lalu, SVP-Head of Business Planning Indosat Ooredoo Shatya Framudia mengatakan layanan 5G digelar di area-area tertentu yang memiliki point of interest.

"Penggunanya ada, secara handset 5G ada, secara eksosistem sudah ada," tutur Shatya menerangkan kriteria area penggelaran layanan 5G Indosat saat peluncuran perdananya, Selasa (22/6/2021).

Baca juga: Indosat GIG Tutup Layanan 25 November, Ini Kata Pengguna

selain harus berada di titik tertentu di kota Makassar yang tadi disebutkan, pengguna juga harus memenuhi syarat lainnya agar bisa menggunakan jaringan 5G Indosat.

Pertama, pelanggan Indosat Ooredoo harus menggunakan kartu USIM yang digunakan untuk koneksi jaringan 4G. Jika kartu sebelumnya sudah diaktifkan dengan layanan 4G, pengguna tidak perlu mengganti kartu SIM.

Kemudian, perangkat yang dipakai juga harus mendukung frekuensi band n3 (1.800 MHz) yang mendukung layanan 5G Indosat Ooredoo, sekaligus dukungan software dan firmware. Lalu, fitur 5G di perangkat juga harus sudah dibuka (unlock).

Terakhir, pengguna mesti berlangganan paket internet Indosat Ooredoo yang mendukung layanan 5G.

Baca juga: Menkominfo Minta Vendor Smartphone Buka Kunci 5G

Untuk paket sendiri, pihak Indosat Ooredoo sendiri saat ini belum menawarkan paket khusus 5G. Namun, pengguna prabayar maupun pascabayar bisa membeli paket yang sudah ada, yakni Freedom Internet dan Prime untuk membeli kuota 5G Indosat.

Harga paket bervariasi, namun Shatya mengatakan untuk bisa mengakses jaringan 5G, harga paket yang bisa digunakan berkisar di angka Rp 100.000.

"Kami pilih paket mana yang relevan untuk 5G, sejauh ini di atas Rp 100.000 yang kami tawarkan di tahap awal," kata Shatya.

Informasi mengenai paket dan perangkat apa saja yang mendukung jaringan 5G Indosat Ooredoo bisa dilihat di tautan berikut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com