Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Bikin Instagram Playback, Rangkum Stories 2021

Kompas.com - 10/12/2021, 19:07 WIB
Zulfikar Hardiansyah,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Instagram merilis fitur baru bernama Playback, yang mirip dengan Spotify Wrapped. Instagram Playback menampilkan rangkuman aktivitas yang pernah dibuat pengguna sepanjang 2021.

Instagram belum mengumumkan fitur ini secara resmi, namun sejumlah pengguna telah mendapatkan fitur tersebut, dan membagikannya, seperti pengguna yang juga karyawan Meta, Alexandru Voica.

Melalui akun Twitter-nya, Voica menggungah gambar yang berisi tampilan dari Instagram Playback. Fitur ini akan muncul secara otomatis sebagai banner di Feed pengguna, dengan tulisan “View your 2021 Playback” dan tombol “View Playback”.

Baca juga: Instagram Dipastikan Bawa Kembali Urutan Posting Berdasar Waktu

Dari keterangan Voica, fitur ini akan menampilkan rangkuman Stories yang pernah diunggah pengguna selama 2021 di Instagram. Untuk menampilkan rangkuman itu, pengguna cukup menekan tombol View Playback saja.

Setelah itu, Instagram akan menyusun carousel dari kumpulan Stories yang pernah diunggah pengguna. Voica menuturkan bahwa fitur telah resmi dirilis Instagram per 9 Desember 2021.

Pantuan KompasTekno di beberapa akun Instagram Indonesia, Jumat (10/12/2021) sore, belum ditemukan banner Playback yang muncul di Feed pengguna. Kemungkinan fitur ini akan disebarkan ke pengguna secara bertahap.

Meski belum muncul banner Playback, namun KompasTekno menemukan bahwa terdapat akun yang sudah bisa membuat Playback tanpa klik banner, melainkan lewat stiker “2021”. Stiker ini sudah muncul di perangkat iOS dan Android.

Baca juga: Facebook dan Instagram Rilis Fitur Mirip Spotify Wrapped

KompasTekno mencoba cara ini dengan menggunakan perangkat berbasis iOS. Apabila Anda tidak sabar menunggu banner Playback muncul di Feed Instagram, silahkan coba cara berikut ini:

Pertama, buka Instagram, lalu buat Stories. Setelah itu, pilih stiker yang bergambar “2021” dan unggah stories tersebut.

Ilustrasi Cara Buat Playback InstagramZulfikar Ilustrasi Cara Buat Playback Instagram

Langkah berikutnya adalah lihat Stories dengan stiker “2021” yang telah Anda buat tadi. Saat Anda melihat Stories tersebut, akan muncul banner Playback beserta tombol “ View Playback” di bagian bawah.

Ilustrasi Cara Buat Playback InstagramZulfikar Ilustrasi Cara Buat Playback Instagram

Klik tombol View Playback untuk melihat rangkuman Stories yang pernah Anda buat selama 2021.

Setelah diklik, Anda akan disajikan beberapa pilihan Stories oleh Instagram.

Anda juga dapat menghapus atau menambahkan stories di Playback, dengan cara menekan tombol Next yang berada di pojok kiri bawah.

Demikian cara alternatif membuat Instagram Playback. Selamat mencoba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com