Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 2 Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Rincian Biayanya

Kompas.com - 15/12/2021, 13:13 WIB
Soffya Ranti,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pulsa menjadi kebutuhan primer bagi mayoritas pengguna ponsel. Tak hanya sebagai pendukung layanan internet, tentu saja pulsa digunakan untuk menelepon maupun mengirim SMS.

Namun ada kalanya pengguna mengalami kendala seperti kehabisan pulsa ketika sedang dibutuhkan dan di saat yang sama, kesulitan untuk membelinya. Untuk mengatasi hal tersebut, beberapa operator seluler pun menyediakan layanan untuk transfer pulsa.

Telkomsel adalah salah satu operator seluler yang menyediakan layanan transfer pulsa. Adapun pulsa hanya bisa dikirim oleh dan ke sesama nomor Telkomsel saja. Pengguna bisa mentransfer pulsa mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 1.000.000 per transaksi.

Baca juga: Daftar Kode USSD Paket Internet Telkomsel Terbaru

Bagaimana caranya? berikut ini KompasTekno rangkum cara transfer pulsa Telkomsel dan rincian biayanya, melansir dari situs resmi Telkomsel.

Cara transfer pulsa Telkomsel via aplikasi MyTelkomsel
Cara Transfer Pulsa Melalui MyTelkomselSoffya Ranti Cara Transfer Pulsa Melalui MyTelkomsel

  1. Unduh aplikasi MyTelkomsel di Google Play Store atau App Store
  2. Buka aplikasi MyTelkomsel
  3. Klik menu “Kirim Hadiah
  4. Masukkan nomor telepon tujuan transfer pulsa
  5. Pilih “Transfer Pulsa
  6. Masukan nominal pulsa
  7. Klik "Lanjutkan"
  8. Kemudian pilih metode pembayaran yang diinginkan
  9. Terakhir, masukkan kode OTP lalu tunggu notifikasi transaksi.

Baca juga: Daftar Operator Seluler dengan Internet Terkencang di Indonesia, Telkomsel Teratas

Cara transfer pulsa Telkomsel via USSD *858#

Cara Transfer Pulsa TelkomselSoffya Ranti Cara Transfer Pulsa Telkomsel

  • Buka menu “Panggilan” pada ponsel Anda
  • Ketik kode USSD *858# dan tekan “Panggilan”
  • Pilih nomor “1” untuk opsi “Transfer Pulsa”
  • Masukkan nomor penerima dan nominal yang diinginkan

Rincian biaya transfer pulsa Telkomsel

Pengguna juga harus memperhatikan bahwa terdapat biaya untuk melakukan transfer pulsa ke sesama pengguna Telkomsel. Berikut ini rinciannya.

Pulsa Rp 5.000 - Rp 19.900

  • Tarif dasar: Rp 1.850
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 1.000
  • Total tarif transfer: Rp 2.850

Pulsa Rp 20.000 - Rp 49.900

  • Tarif dasar: Rp 2.500
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 1.500
  • Total tarif transfer: Rp 4.000

Pulsa Rp 50.000 - Rp 99.900

  • Tarif dasar: Rp 3.000
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 2.000
  • Total tarif transfer: Rp 5.000

Pulsa Rp 100.000 - Rp 199.900

  • Tarif dasar: Rp 5.000
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 3.500
  • Total tarif transfer: Rp 8.500

Pulsa Rp 200.000 - Rp 299.000

  • Tarif dasar: Rp 7.500
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 6.000
  • Total tarif transfer: Rp 13.500

Pulsa Rp 300.000 - Rp 499.000

  • Tarif dasar: Rp 10.500
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 8.000
  • Total tarif transfer: Rp 18.500

Pulsa Rp 500.000 - seterusnya

  • Tarif dasar: Rp 12.500
  • Tarif tambahan (jika transfer pulsa lebih dari 10 kali): Rp 9.500
  • Total tarif transfer: Rp 22.000

Baca juga: Riset Opensignal: Telkomsel Tercepat, Tri Unggul di Gaming

Perlu diketahui bahwa total tarif transfer dikenakan jika pengguna telah melakukan lebih dari 10 kali transaksi. Tarif tersebut juga berlaku pada transaksi melalui kode USSD *858# dan aplikasi MyTelkomsel. Anda juga dapat langsung menuju laman resmi Telkomsel pada tautan berikut ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com