Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkomsel Prediksi Trafik Data Naik 15 Persen Saat Momen Nataru 2021

Kompas.com - 15/12/2021, 18:17 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Padahal, layanan di kategori e-commerce diprediksi memiliki peningkatan payload terbesar di momen Naru 2021.

Menurut Direktur Network Telkomsel, Nugroho hal ini disebabkan karena aplikasi e-commerce sejatinya membutuhkan kuota yang lebih sedikit dibanding sejumlah aplikasi lainnya.

"Walau prediksi pertumbuhan tinggi, payload aplikasi e-commerce lebih rendah dari aplikasi video atau media sosial," ungkap Nugroho di kesempatan yang sama.

"Sebab, aplikasi e-commerce tidak memakan banyak data, dan pengguna biasanya hanya masuk, mencari barang, dan membelinya saja," imbuh dia.

Baca juga: Daftar Operator Seluler dengan Internet Terkencang di Indonesia, Telkomsel Teratas

Untuk mengantisipasi berbagai kenaikan trafik data di momen Naru 2021 ini, Telkomsel bakal melakukan optimasi jaringan di lebih dari 247.000 unit base transceiver station (BTS) yang tersebar di seluruh Indonesia, serta menyiagakan sekitar 53 Compact Mobile BTS (COMBAT) di beberapa daerah.

Selain itu, operator seluler pelat merah ini juga bakal meningkatkan kapasitas internet menjadi 7,3 TBps dan transport capacity menjadi 64,26 TB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com