Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Melihat Story Whatsapp Tanpa Ketahuan

Kompas.com - 17/12/2021, 10:32 WIB
Soffya Ranti,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber inharare

KOMPAS.com - Sejak dirilis 2017 lalu, fitur story pada WhatsApp memberikan pengguna pengalaman lebih baik. Kini para pengguna dapat mengekspresikan dan membagikan berbagai momen lewat status WhatsApp.

Bagi sebagian pengguna, membagikan status di Whatsapp lebih nyaman karena tidak terlalu publik. Hal tersebut karena untuk melihat story WhatsApp antar-pengguna, seseorang harus saling menyimpan kontak WhatsApp.

Sama seperti fitur story lainnya, fitur story di Whatsapp juga menampilkan siapa saja pengguna yang telah melihat status Anda.

Baca juga: Cara Cek Voice Note WhatsApp Sebelum Dikirim

Begitu pula sebaliknya, jika Anda melihat story pengguna lain, nama Anda tentu masuk dalam daftar “Viewed by” atau orang yang telah melihat storynya.

Meskipun hal ini dirasa kurang penting, namun sebagian orang yang mementingkan privasi terkadang kurang nyaman namanya terlihat dalam daftar “Viewed by” pada status orang lain.

WhatsApp pun memberikan solusi untuk mengatasi hal ini.

KompasTekno pun merangkum bagaimana cara melihat story WhatsApp orang lain tanpa ketahuan, atau masuk dalam daftar “Viewed by

Cara melihat story WhatsApp dengan mematikan tanda terima baca

Cara Lihat Status WA Tanpa KetahuanSoffya Ranti Cara Lihat Status WA Tanpa Ketahuan

Baca juga: Cara Mencegah agar Tidak Dimasukkan Grup WhatsApp Tanpa Izin

Salah satu cara yang paling mudah adalah mematikan tanda baca pada akun Whatsapp Anda. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Masuk ke Whatsapp
  • Klik tanda “titik tiga” pada pojok kanan atas
  • Klik “Setting/Pengaturan”
  • Klik “Account/Akun”
  • Pilih “Privacy
  • Cari “Read Receipts
  • Geser tombol toggle ke kiri untuk menonaktifkan

Kini Anda dapat melihat story orang lain tanpa ketahuan dan masuk pada daftar telah melihat statusnya. Untuk membukanya kembali, Anda cukup menggeser toggle ke arah kanan.

Baca juga: Cara Mudah Ubah Huruf di WhatsApp Jadi Miring, Tebal, Coret Tanpa Kode

Namun perlu diperhatikan, jika mengaktifkan pengaturan ini Anda juga tidak bisa melihat siapa saja daftar orang yang telah melihat status Anda.

Melihat story WhatsApp melalui Web

Agar tak terlihat pengguna lain saat Anda melihat statusnya, cobalah menggunakan metode dengan melihatnya melalui Whatsapp Web. Berikut ini caranya.

  • Buka WhatsApp di browser Anda
  • Buka layar status untuk melihat siapa saja daftar kontak yang telah berbagi pembaruan status dengan Anda
  • Matikan koneksi internet Anda
  • Saat internet mati, Anda dapat melihat status pengguna lain yang ingin Anda lihat
  • Setelah melihatnya, tutup jendela browser Anda atau hapus seluruh data browser Anda
  • Kemudian sambungkan kembali internet di laptop/PC Anda

Selesai, nama Anda tak akan terlihat pada daftar “Viewed by” oleh pengguna lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber inharare
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com