Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Pemenang Steam Awards 2021, Resident Evil Village Sabet Gelar "Game of The Year"

Kompas.com - 06/01/2022, 12:02 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemenang Steam Awards 2021 akhirnya diumumkan. Para pemenang Steam Awards 2021 dipilih langsung oleh pengguna Steam melalui skema pemungutan suara (voting).

Mereka diberi kesempatan untuk memberikan suara melalui Steam Store demi mendukung game favoritnya mulai 22 Desember hingga 4 Januari 2022. Ada 10 kategori yang diperebutkan, di antaranya adalah Game of The Year, VR Game of the Year, Best Soundtrack, hingga Outstanding Story Rich Game.

Berdasarkan hasil pemungutan suara, Resident Evil Village dianugerahi penghargaan sebagai Game of the Year atau game terbaik tahun 2021 versi Steam.

Baca juga: Daftar Game Paling Banyak Dimainkan Tahun 2021 di Steam

Game survival horor ini berhasil bersaing dengan nominasi lainnya seperti Valheim, New World, Cyberpunk 2077, dan Forza Horizon 5. Meski kalah di kategori Game of The Year, Cyberpunk 2077 sukses menyabet kategori Outstanding Story-Rich Game.

Seperti namanya, kategori ini dinilai berdasarkan kreativitas dan keseruan plot cerita yang ditawarkan oleh game.

Kemudian, nominasi Game of the Year lainnya, yakni Forza Horizon 5, sukses membawa pulang gelar Outstanding Visual Style karena dianggap mampu menyajikan kualitas grafis yang memukau.

Baca juga: Daftar Nominasi Game di Ajang Steam Awards 2021

It Takes Two yang sebelumnya berhasil menyabet gelar Game of the Year pada ajang yang berbeda, The Game Awards 2021, kini kembali menunjukkan prestasinya. Game yang diterbitkan oleh Electronic Games ini berhasil keluar sebagai game terbaik pada kategori Better with Friends.

Untuk mengetahui daftar lengkap kategori penghargaan beserta judul pemenangnya dalam ajang Steam Awards 2021, simak daftar berikut ini, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Steam Store, Rabu (5/1/2022).

  1. Game of the YearResident Evil Village
  2. VR Game of the YearCooking Simulator VR
  3. Labor of LoveTerraria
  4. Better with FriendsIt Takes Two
  5. Outstanding Visual StyleForza Horizon 5
  6. Most Innovative GameplayDeathloop
  7. Best Game You Suck AtNioh 2 - The Complete Edition
  8. Best SoundtrackMarvel's Guardians of the Galaxy
  9. Outstanding Story-Rich GameCyberpunk 2077
  10. Sit Back and RelaxFarming Simulator 22
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com