Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Razer Pamer Prototipe PC Gaming Modular Berbentuk Meja

Kompas.com - 07/01/2022, 10:08 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Produsen perangkat gaming, Razer, memamerkan prototipe produk terbarunya berupa PC gaming modular yang berbentuk meja.

Prototipe tersebut dipamerkan dalam ajang tahunan Consumer Electronics Show (CES) 2022 yang tengah berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat pekan ini.

Razer memberi nama proyek komputer modular tersebut sebagai "Project Sophia".

Dengan desain modular, PC gaming ini dilengkapi dengan perangkat keras berukuran lebih kecil (modul) yang dapat dimodifikasi, diganti, atau ditukar dengan leluasa.

Prototipe komputer gaming modular "Project Sophia" ini dibekali dengan 13 slot modul.

Baca juga: Razer Bikin Mouse dan Kursi Gaming Edisi Genshin Impact

Slot ini dapat diisi dengan berbagai komponen, mulai dari pembaca suhu komputer, peluncur aplikasi layar sentuh, pengisi daya nirkabel Qi, drawing pad atau pen tablet, mixer audio, monitor untuk CPU dan GPU, hingga pemanas mug.

Razer membayangkan slot modul ini terpasang di meja secara magnetis. Dengan begitu, pengguna dapat dengan mudah menukar bagian modul saat pengguna memiliki CPU atau GPU baru, misalnya.

Tampilan bagian bawah prototipe komputer gaming modular Razer, Project Sophia.Razer via The Verge Tampilan bagian bawah prototipe komputer gaming modular Razer, Project Sophia.
Dengan 13 slot modul yang tersedia, PC gaming modular "Project Sophia" diharapkan dapat memungkinkan pengguna memasang modul sesuai dengan kebutuhan mereka sehari-hari.

Seorang streamer, misalnya, akan dapat dengan mudah memasang speaker, mikrofon, dan kamera yang lebih mumpuni untuk streaming tanpa memakan banyak waktu.

Untuk skenario yang berbeda, seorang editor video, misalnya, dapat menambahkan modul untuk mixing dan editing yang lebih mumpuni untuk menunjang pekerjaannya.

Razer melengkapi meja yang menampung 13 slot modul itu dengan layar komputer dengan panel OLED berukuran jumbo, yakni 65 inci atau 77 inci.

Baca juga: Prosesor Intel Alder Lake Resmi Meluncur, Janjikan Performa Gaming Terbaik

Tampilan slot modul pada prototipe komputer gaming modular Razer, Project Sophia. Razer via The Verge Tampilan slot modul pada prototipe komputer gaming modular Razer, Project Sophia.
Prototipe komputer modular Razer ini terlihat menjanjikan karena pengguna dapat menyesuaikan komponen PC sesuai kebutuhannya dengan cara yang lebih ringkas, cepat, dan mudah. Namun, membuat perangkat komputasi modular menjadi kenyataan adalah satu hal yang berbeda.

Menurut laporan outlet media The Verge sebagaimana dihimpun KompasTekno, Jumat (7/1/2022), memproduksi komputer modular itu adalah pekerjaan yang sulit.

Bahkan hingga saat ini, dunia perakitan PC biasa yang terstandardisasi saja memiliki spesifikasi yang berbeda untuk SSD (memori), soket motherboard, dan RAM.

Di samping itu, ini bukan pertama kalinya Razer memamerkan prototipe perangkat modular miliknya.

Baca juga: Alienware Kembali ke Indonesia Rilis Laptop Gaming m15

Sebelumnya, salah satu ide perangkat berdesain modular yang juga sempat dipamerkan Razer adalah komputer gaming modular "Project Christine" di ajang CES 2014.

Beda dengan Project Sophia, desain modular Project Christine ada pada rak mirip CPU yang disulap menjadi beberapa slot modul. Hingga kini, belum ada satu perangkat modular dari "ide" Razer yang menjadi kenyataan dan dirilis ke publik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com