Kompas.com - Beberapa badan Antariksa kerap membagikan foto penampakan planet Bumi dari luar angkasa yang tampak mengagumkan. Foto-foto itu, umumnya diabadikan oleh para astronot dari Stasiun Luar Angkasa Internasional (International Space Station/ISS).
Astronot NASA, Matthias Maurer pun membeberkan bagaimana cara mereka mengambil gambar permukaan Bumi dari luar angkasa. Rupanya, mereka menggunakan sebuah aplikasi khusus bernama GoISSwatch.
Maurer menjelaskan, aplikasi khusus itu digunakan para astronot yang bertugas di ISS untuk mengetahui posisinya, sehingga bisa menentukan kapan dan dimana posisi yang tepat untuk memotret Bumi dengan sudut yang bagus.
Baca juga: Bagaimana Black Hole Sejauh 500 Triliun Km dari Bumi Bisa Difoto?
Selain itu, Marurer dan rekan seprofesinya juga menggunakan sebuah software bernama "World Map" yang dibuat NASA.
"Untuk mengetahui dimana kami berada di atas Bumi dan tidak melewatkan kesempatan foto yang menarik, astronot ISS menggunakan aplikasi yang disebut GoISSwatch & program NASA ‘World Map’," kata Maurer dalam akun Twitter-nya.
Where on Earth...? ???? To find out where we are above Earth & not miss any interesting photo opportunities, @Space_Station astronauts use an app called GoISSwatch & @NASA's "World Map" programme. These also show weather conditions & Earth observation targets for the perfect ???? pic.twitter.com/vOvUj1iGGa
— Matthias Maurer (@astro_matthias) January 13, 2022
Selain melacak posisi, aplikasi ini juga dapat menunjukkan kondisi cuaca di Bumi serta sudut foto yang bagus.
Baca juga: Sosok Bocah Ajaib yang Dipercaya NASA Kembangkan Drone
Meskipun digunakan para astronot, aplikasi GoISSwatch yang dikembangkan oleh GoSoftWork, bisa diunduh secara gratis oleh masyarakat luas, khususnya pengguna iPhone dan iPad. Aplikasi GoISSwatch bisa diunduh di tautan berikut.
Aplikasi ini dirancang untuk memberi petunjuk kepada astronot mengenai rute yang dilalui saat mengorbit Bumi.
Dihimpun KompasTekno dari Digital Trends, Senin (17/1/2022), pengguna Android juga bisa mendapatkan pengalaman yang sama dengan menggunakan aplikasi ISS Detector yang bisa diunduh di tautan berikut.
Aplikasi GoISSwatch maupun ISS Detcetor akan membantu pengguna untuk melacak keberadaan ISS secara real-time.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.