Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengguna Tokopedia Bisa Beri Tip untuk Kurir GoSend dari Aplikasi

Kompas.com - 19/01/2022, 18:03 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Tokopedia

KOMPAS.com - Tokopedia menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna memberikan uang tip kepada driver Gojek yang mengantar pesanan.

Uang tip tersebut bisa diberikan kepada driver GoSend Instan dan Same Day langsung melalui aplikasi Tokopedia.

Fitur ini bisa ditemukan di aplikasi Tokopedia, tepatnya pada halaman "Lacak". Adapun nominal tip yang bisa diberikan mulai dari Rp 1.000 hingga Rp 20.000.

Metode pembayaran tip dapat dilakukan melalui GoPay, Direct Debit, BRI E-Pay, JakOne, CIMB Clicks, LinkAja, serta Virtual Account Bank BRI, BNI, Danamon, dan CIMB.

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna harus memperbarui aplikasi Tokopedia minimal ke versi 3.157 (Android) dan 2.162.0 (iOS).

Baca juga: Induk GoTo Ganti Nama Jadi PT GoTo Gojek Tokopedia

Tip ini bisa diberikan sejak proses pencarian driver hingga pesanan tiba. Namun, pembeli tidak bisa memberikan tip jika transaksi sudah dinyatakan selesai.

Seandainya pembeli secara tidak sengaja menekan tombol "selesai" saat proses transaksi, maka pembeli tidak dapat memberikan tip kepada kurir GoSend tersebut.

Perlu diperhatikan bahwa tip bersifat opsional, sehingga pembeli tidak diwajibkan untuk memberikan tip kepada kurir GoSend.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari halaman informasi Tokopedia, Rabu (19/1/2022), uang tip yang diberikan akan diserahkan kepada kurir GoSend setelah proses pengiriman barang dinyatakan selesai.

Namun, apabila pesanan tiba saat proses pemberian tip belum selesai, maka tip akan diberikan kepada kurir setelah pembayaran tip sukses diverifikasi.

Jika terjadi pergantian kurir GoSend saat proses pengiriman barang berlangsung, maka tip akan secara otomatis diberikan kepada kurir terakhir yang berhasil melakukan pengiriman.

Baca juga: Merunut Polemik Merek GoTo yang Membuat Gojek-Tokopedia Digugat Rp 2 Triliun

Jika penjual mengganti layanan kurir selain GoSend, maka tip yang sudah dibayarkan akan dikembalikan ke Saldo Tokopedia pembeli.

Tip yang telah diberikan kepada pihak kurir tidak dapat dikembalikan, termasuk ketika terjadi kesalahan dalam memasukkan nomimal tip.

Namun, tip yang sudah dibayarkan akan secara otomatis dikembalikan ke Saldo Tokopedia pembeli apabila transaksi dibatalkan baik oleh penjual atau melalui Pusat Resolusi.

Saat ini, fitur tip ini hanya bisa diberikan kepada kurir GoSend. Untuk lebih lengkapnya, informasi terkait fitur tip driver dapat diakses dengan mengunjungi laman Tokopedia melalui tautan berikut.

Gojek dan Tokopedia sendiri saat ini sudah bersatu di bawah satu payung besar bernama GoTo. Gojek dan Tokopedia resmi merger pada pertengahan 2021 lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Tokopedia
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

e-Business
Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com