Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aplikasi Jual Pulsa Online untuk Tambah Penghasilan

Kompas.com - 24/01/2022, 14:45 WIB
Zulfikar Hardiansyah,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

4. Orderkuota

Selanjutnya, ada aplikasi bernama Orderkuota yang juga bisa Anda manfaatkan untuk jualan pulsa agar mendapat tambahan penghasilan. Orderkuota juga menyediakan pembelian paket data internet, token listrik, voucher game, dan masih banyak lagi.

Pembayaran pembelian pulsa di Orderkuota bisa dilakukan melalui secara tunai melalui kasir di Alfamart atau Indomart. Selain itu, Anda juga bisa membayar pembelian secara non tunai melalui transfer ke beberapa bank, antara lain BCA, BNI, BRI, dan sebagainya.

Kemudian, apabila Anda deposit atau mengisi saldo di Orderkuota, Anda bisa memperoleh sejumlah cashback tertentu. Orderkuota hanya bisa diakses lewat aplikasi yang tersedia di Android.

5. PayFazz

Aplikasi jual pulsa online PayFazzpayfazz.com Aplikasi jual pulsa online PayFazz

Aplikasi jual pulsa online berikutnya adalah PayFazz. Berbeda dengan aplikasi di atas, PayFazz mengharuskan Anda untuk mengisi saldo atau deposit di aplikasi dulu sebelum bisa menjual pulsa ke pengguna lain.

Saldo tersebut digunakan sebagai cara pembayaran pembelian Anda ke produk yang disediakan PayFazz. PayFazz juga menyediakan berbagai macam produk yang bisa Anda jual, seperti token listrik, paket data internet, dan pembayaran tagihan air serta BPJS.

Baca juga: Cara Isi Saldo GoPay dengan Memotong Pulsa

Cara mengisi saldo di PayFazz bisa dilakukan melalui berbagai metode, seperti transfer bank dan pembayaran tunai lewat kasir Alfamart. Sementara itu, aplikasi ini juga hanya tersedia untuk ponsel Android.

Secara umum, metode penjualan pulsa pada aplikasi di atas tidak memiliki perbedaan. Anda cukup melakukan pendaftaran akun di masing-masing aplikasi. Kemudian, memilih opsi pembelian pulsa beserta operatornya.

Setelah itu, masukkan nominal pulsa yang hendak dibeli dan nomor hp yang dituju. Setelah muncul rincian biayanya, Anda bisa membayar itu melalui metode yang disediakan aplikasi. Tunggu beberapa saat hinga muncul notifikasi transaksi berhasil.

Anda bisa mencoba aplikasi di atas dan membandingkan tawaran harga pulsa yang paling murah. Itulah daftar aplikasi jual pulsa online yang bisa Anda coba untuk tambah penghasilan, semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com