Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Bayar Tol Tanpa Berhenti yang Mulai Berlaku Tahun Ini

Kompas.com - 26/01/2022, 13:15 WIB
Soffya Ranti,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Kompas.com

KOMPAS.com - Sistem pembayaran tol tanpa berhenti akan diterapkan pada akhir tahun 2022 ini. Hal tersebut diungkapkan oleh Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) pada situs resminya.

Diperkirakan akan terdapat 40 ruas jalan tol di Jawa dan Bali yang akan menerapkan sistem Multi Lane Free Flow (MLFF).

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) lewat Badan Pengatur Jalan tol (BPJT) mengungkapkan bahwa aplikasi MLFF akan diluncurkan pada Juli 2022.

Baca juga: Tol Terpanjang di Indonesia Sudah Diselimuti Jaringan 4G

Adapun pengguna tol nanti akan melakukan sistem transaksi melalui tiga cara. Apa sajakah itu? Berikut ini KompasTekno merangkum beberapa cara bayar tol tanpa berhenti.

E-OBU

Cara pertama pengguna tol dapat melakukan transaksi menggunakan electronic on-board (E-OBU) yang mana pengguna hanya cukup menggunakan smartphone dengan mengunduh suatu aplikasi.

E-OBU memiliki teknologi MLFF yang nantinya berjalan menggunakan Global Navigation Satellite (GNSS) dan Global Positioning System (GPS) yang akan menentukan lokasi dan dideterminasi oleh satelit dan proses map-matching akan berjalan di sistem sentral.

Setelah registrasi, pengguna akan dimudahkan dengan pembayaran yang telah terintegrasi oleh berbagai metode pembayaran. Nantinya saldo pengguna akan terpotong otomatis saat melakukan perjalanan.

OBU

Sedangkan On Board Unit (OBU) merupakan perangkat khusus yang dipasang di dashboard mobil yang memudahkan pengendara mobil untuk melewati gerbang tol otomatis (GTO) tanpa harus melakukan tap kartu e-toll.

Baca juga: Menjajal Kecepatan Internet Telkomsel di Rest Area Tol Tangerang-Merak

Transaksi OBU yang berhasil akan ditandai dengan terbukanya palang pintu gerbang tol secara otomatis dan terdengar bunyi ‘bip’ sebanyak dua kali. Saldo pun akan terpotong secara otomatis.

Electronic Route Ticket

Sedangkan electronic route ticket adalah salah satu cara bayar dengan metode membeli tiket sekali jalan. Electronic Route Ticket ini memang ditujukan kepada pengguna tol yang hanya sekali jalan. Nantinya tiket ini dapat dibeli melalui aplikasi atau situs resmi MLFF.

Adapun manfaat menggunakan ketiga cara tersebut menurut Galuh Permana Waluyo, Kepala Subbidang Operasi dan Pemeliharaan I BPJT adalah dapat meningkatkan keselamatan dalam berkendara.

Selain itu juga metode ini dapat menghilangkan kemacetan di gerbang tol karena tidak ada antrean kendaraan saat transaksi sekaligu mengurangi polusi dan emisi karbon.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Kompas.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com