Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Bandwidth Beserta Fungsi dan Jenisnya

Kompas.com - 08/02/2022, 16:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

Sumber lifewire

KOMPAS.com - Bagi Anda yang kerap bersinggungan dengan internet mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah Bandwidth. Bagi sebagian orang, Bandwidth biasanya digunakan untuk menyebut suatu kecepatan dari jaringan internet.

Bandwidth lekat dengan satuan bits per second (bps) pada sebuah jaringan internet, misalnya Mbps (Megabits per second), Kbps (Kilobits per second), dan sebagainya.

Dengan adanya satuan tersebut, sebagian orang mungkin akhirnya mengasosiasikan Bandwidth sebagai kecepatan dari jaringan internet.

Di sisi lain, secara bahasa, Bandwidth sendiri sebenarnya tidak punya arti sebagai kecepatan internet, melainkan artinya adalah lebar pita. Lantas, benarkah Bandwidth itu dapat diartikan sebagai kecepatan jaringan internet?

Baca juga: Cara dan Perangkat untuk Mengakses Internet

Simak rangkuman KompasTekno terkait pengertian Bandwidth beserta fungsi dan jenisnya, berikut ini:

Pengertian Bandwidth

Dalam internet, pengertian Bandwidth dapat dipahami sebagai kapasitas, kuota, atau volume dari sebuah jaringan internet yang digunakan untuk menerima dan mengirim data per detik. Sebab itu, satuan Bandwidth adalah bps (bits per second).

Secara rupa, Bandwidth paling mudah mungkin bisa dianalogikan seperti pipa yang biasa digunakan untuk menghantarkan air dari satu titik ke titik lainnya. Pipa ini memiliki volume tertentu agar bisa menghantarkan air.

Volume pada pipa itu yang dapat dikatakan mirip dengan Bandwidth. Sedangkan air yang dihantarkan lewat pipa, ibaratkan seperti data yang ditransfer dalam internet. Semakin besar volume pipa maka air bisa dihantarkan dengan lebih cepat untuk sampai ke titik lain.

Begitu pula dengan Bandwidth, apabila volume atau kuota dari jalur internet memiliki ukuran yang besar maka transfer data juga bakal berjalan lebih cepat, sebagaimana dilansir Lifewire, Senin (7/02/2022).

Dalam pengertian lain, Bandwidth adalah kuota maksimum dari data yang bisa ditransfer per detik dalam jaringan internet. Bandwidth memang memiliki arti yang sedikit mirip dengan kecepatan internet namun sebenarnya sangat berbeda.

Baca juga: Apa Itu Internet of Things (IoT) dan Hubungannya dengan 5G?

Kecepatan internet mengacu pada tingkat kecepatan transfer data. Sementara itu, Bandwidth adalah kapasitas, volume, atau kuota maksimum yang bersifat tetap dari kecepatan itu.

Misalnya, Anda punya jaringan internet WiFi dengan kecepatan transfer data hingga 10 Mbps. Lalu, Anda ingin mengakses layanan internet, seperti streaming, main game, dan unduh file secara bersamaan di lima perangkat.

Jaringan internet WiFi bisa membagi kecepatan transfer data secara rata pada lima perangkat itu. Jadi, masing-masing perangkat dapat mengakses layanan dengan kecepatan 2 Mbps karena kuota maksimum dari Bandwidth-nya adalah 10 Mbps.

Fungsi Bandwidth

Dari penjelasan pengertian di atas, dapat disimpulkan setidaknya Bandwidth memiliki beberapa fungsi untuk mengatur jaringan internet. Adapun fungsi Bandwidth meliputi:

Jalur transfer data

Bandwidth dalam internet memilki fungsi sebagai jalur transfer data. Seperti analogi pipa dan air di atas, Bandwidth menjadi jalur yang menghubungkan jaringan internet dari satu perangkat ke yang lainnya agar bisa melakukan transfer data.

Misalnya, Anda menggunakan perangkat router atau modem yang memancarkan koneksi internet lewat jaringan WiFi ke komputer. Di dalamnya, ada Bandwidth sebagai jalur untuk menghantarkan koneksi supaya komputer bisa transfer data di internet.

Membatasi kecepatan transfer data

Fungsi Bandwidth yang berikutnya adalah untuk membatasi kecepatan transfer data. Fungsi ini biasanya dipakai oleh administrator atau pemilik koneksi internet agar menjaga kecepatan transfer data bisa berjalan optimal.

Baca juga: Perangkat Keras Komputer dan Fungsinya

Apabila ada aktivitas yang banyak memakan kuota Bandwidth, seperti live streaming online, secara signifikan bakal menganggu kecepatan transfer data pada pengguna lain yang ada dalam satu jaringan koneksi internet.

Dengan pembatasan kecepatan internet itu, pengguna yang ada dalam satu jaringan koneksi internet bakal menerima kuota Bandwidth yang sama.

Jadi, tidak ada Bandwidth yang tersedot secara timpang akibat aktivitas seperti di atas, sehingga semua pengguna bisa mengakses internet secara nyaman dan adil.

Jenis dan contoh Bandwidth pada komputer

Contoh Bandwidth pada komputer bisa ditemukan dalam dua model, ada Bandwidth yang disambungkan ke komputer lewat kabel dan ada juga yang secara nirkabel.

Dari model tersebut, Bandwidth pada komputer terbagi lagi ke dalam beberapa jenis. Selengkapnya, simak jenis Bandwidth pada komputer berikut ini:

Dial-up

Dial-up merupakan jenis Bandwidth pada komputer yang dihasilkan menggunakan sambungan kabel pada telepon rumah konvensional. Jenis Bandwidth ini memiliki kuota jaringan internet hanya berkisar 56 Kbps.

Pengguna harus memiliki telepon rumah untuk bisa mendapat bandwidth dari dial-up. Kelemahan dari Bandwidth jenis ini adalah koneksi internetnya mudah hilang pada saat yang bersamaan digunakan untuk mengakses internet dan mengangkat telepon.

DSL (Digital Subscriber Line)

DSL merupakan jenis Bandwidth yang dihasilkan dari sambungan telepon rumah dengan menggunakan jaringan broadband. DSL memiliki kuota jaringan internet lebih besar dari layanan dial-up, yakni berkisar 200 Kbps hingga 8 Mbps.

Bandwidth dari DSL dihasilkan lewat jaringan broadband melalui sambungan kabel tembaga. Kemudian, sambungan tersebut dihubungkan ke perangkat router atau modem untuk menyalurkan kuota Bandwidth secara nirkabel pada komputer, lewat jaringan WiFi.

TV Kabel

Sama seperti DSL, TV kabel merupakan jenis Bandwidth pada komputer yang bisa terhubung secara nirkabel. Jenis Bandwidth ini juga menggunakan jaringan broadband, tapi lewat sambungan fiber optic yang biasa digunakan pada TV kabel.

Kuota jaringan internet yang disajikan oleh TV kabel lebih besar dari DSL, yakni lebih dari 8 Mbps. Proses penyaluran Bandwidth ke komputer dari TV kabel mirip dengan DSL.

Sambungan TV kabel dihubungkan ke perangkat modem atau router. Kemudian, perangkat bakal menyalurkan jaringan internet yang berisi Bandwidth, pada komputer secara nirkabel lewat WiFi.

Jaringan seluler

Bandwidth pada komputer juga bisa dihasilkan lewat jaringan seluler. Banyak ponsel yang kini bisa membagikan kuota Bandwidth ke perangkat lain, termasuk komputer, lewat fitur "tethering WiFi".

Baca juga: Sejarah Komputer dan Perkembangannya dari Masa ke Masa

Fitur ini mampu mengubah ponsel menjadi layaknya perangkat modem yang bisa membagikan jaringan internet lewat WiFi. Dengan "tethering WiFi", komputer bisa mendapatkan kuota Bandwidth dari jaringan seluler di ponsel secara nirkabel.

Jaringan seluler generasi terbaru 5G memiliki kuota Bandwidth yang cukup besar, yakni berkisar hingga lebih dari 100 Mbps. Sebelum menyalurkan Bandwidth dari ponsel ke komputer, pengguna harus memiliki paket data internet terlebih dulu.

Setelah itu, pengguna baru mengaktifkan fitur "tethering WiFi" sesuai panduan di masing-masing ponsel dan mulai menyambungkannya ke komputer.

Penjelasan di atas hanya meliputi Bandwidth pada jaringan internet di komputer. Selain itu, sebenarnya ada banyak kategori Bandwidth pada jaringan yang berbeda. Tiap jaringan juga memiliki satuan Bandwidth yang berbeda juga.

Misalnya, Bandwidth pada jaringan telepon dan TV dengan satuan Hertz (Hz) untuk mengukur lebar frekuensi radio, yang berfungsi sebagai tempat atau jalur transfer data.

Meski satuannya berbeda, pada intinya Bandwidth adalah sebuah tempat, jalur, atau volume yang memungkinkan untuk terjadi transfer data. Jadi, Bandwidth tidak bisa secara lansung diartikan sebagai kecepatan jaringan internet.

Demikian penjelasan mengenai pengertian Bandwidth beserta fungsi dan jenisnya, semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber lifewire
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com