Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Registrasi Kartu Smartfren dengan Mudah

Kompas.com - Diperbarui 08/10/2022, 13:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Pendaftaran atau registrasi kartu Smartfren penting dilakukan agar nomor telepon bisa dipakai untuk menikmati berbagai layanan, seperti telepon, SMS, mengakses internet, serta validasi transaksi online.

Mengacu pada Peraturan Menkominfo No. 12/2016 beserta perubahannya, semua pelanggan operator seluler (termasuk pelanggan Smartfren) diwajibkan melakukan registrasi yang divalidasi menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK).

Registrasi kartu menggunakan NIK dan KK tidak hanya berlaku bagi pelanggan baru. Pelanggan lama yang belum registrasi menggunakan NIK dan KK juga wajib melakukan pendaftaran ulang.

Baca juga: Daftar Harga dan Paket Internet Kartu Perdana Smartfren

Daftar kartu Smartfren bisa dilakukan dengan berbagai cara secara mudah. Jadi, bagi pelanggan yang belum melakukan registrasi kartu tak perlu panik. Registrasi kartu Smartfren bisa dilakukan lewat website Smartfren, aplikasi MySmartfren, dan sebagainya.

Sebelum melakukan registrasi kartu Smartfren, Anda harus menyiapkan dulu NIK dan KK. Jika syarat tersebut telah lengkap, simak empat cara registrasi kartu Smartfren, sebagai berikut:

1. Registrasi kartu Smartfren lewat SMS

Untuk registrasi awal kartu Smartfren bagi pelanggan baru:

  • Kirim SMS ke nomor 4444, dengan format ketik NIK#Nomor KK#

Untuk registrasi ulang kartu Smartfren bagi pelanggan lama:

  • Kirim SMS ke nomor 4444, dengan format ketik ULANG#NIK#Nomor KK#

2. Registrasi kartu Smartfren lewat MySmartfren

  • Unduh aplikasi MySmartfren di Google Play Store (untuk ponsel Android) atau App Store (untuk ponsel iOS), lalu instal di ponsel Anda.
  • Buka aplikasi MySmartfren, lalu klik menu Registrasi
  • Selanjutnya, masukkan nomor ponsel, NIK, KK, serta data diri yang dibutuhkan lainnya
  • Terakhir, klik opsi "Lanjut" dan tunggu hingga mendapat notifikasi pendaftaran berhasil.

3. Registrasi kartu Smartfren lewat website

  • Kunjungi laman ini https://my.smartfren.com/prepaid_reg.php melalui browser di laptop atau ponsel
  • Pada halaman awal situs, masukkan data diri Anda, seperti NIK, KK, dan sebagainya, di kolom formulir registrasi kartu Smartfren
  • Centang persetujuan syarat dan ketentuan bagi pelanggan Smartfren, lalu masukkan kode Captcha
  • Terakhir, klik opsi "Lanjut" dan tunggu hingga mendapat notifikasi pendaftaran berhasil.

4. Registrasi kartu Smartfren lewat Galeri Smartfren

Apabila merasa kesulitan dengan cara registrasi kartu Smartfren di atas, Anda bisa langsung mengunjungi kator Galeri Smartfren terdekat. Petugas Smartfren bakal membantu Anda untuk melakukan pendaftaran kartu.

Setelah melakukan pendaftaran, anda juga bisa cek kartu Smartfren yang sudah terdaftar. Cara cek kartu Smartfren yang sudah terdaftar bisa dilakukan lewat SMS, dengan format CEK kirim ke nomor 4444.

Baca juga: Cara Cek Nomor Smartfren lewat SMS, Kode UMB, dan Aplikasi mySF

Dikutip dari laman resmi Smartfren, terdapat dua manfaat dari registrasi kartu tersebut, antara lain untuk melindungi konsumen dan memudahkan mengakses layanan. Dengan mendaftarkan kartu, pelanggan bisa terhindar dari penyalahgunaan data.

Pelanggan juga bisa mengakses semua layanan Smartfren, seperti telepon, internet, dan transaksi online, apabila telah melakukan registrasi kartu. Itulah empat cara registrasi kartu Smartfren dengan mudah, semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com