Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Layar hingga Baterai, Ini Fitur Unggulan Xiaomi Redmi Note 11

Kompas.com - 17/03/2022, 14:02 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Xiaomi resmi merilis Redmi Note 11 series di Indonesia pada Selasa (15/3/2022). Ada tiga model yang masuk ke Tanah Air mencakup Redmi Note 11, Redmi Note 11 Pro, dan Redmi Note 11 Pro 5G.

Redmi Note 11 series dirilis untuk mengisi pasar kelas menengah. Redmi Note 11 series paling murah dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan.

Dibandingkan kedua saudaranya yang menyandang embel-embel "Pro", Redmi Note 11 reguler mengusung spesifikasi yang lebih rendah.

Redmi Note 11 versi reguler ini dibanderol harga paling rendah di antara trio Redmi Note 11 series.

Redmi Note 11 RAM 4 GB/128 GB dijual di Indonesia dengan harga Rp 2.499.000. Sementara itu, Redmi Note 11 varian RAM 6 GB/128 GB memiliki banderol sebesar Rp 2.799.000.

Dengan harga tersebut, Redmi Note 11 menawarkan nilai jual yang dapat ditemukan di sejumlah aspek.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Redmi Note 11 di Indonesia

Refresh rate 90 Hz

Redmi Note 11 memiliki layar AMOLED berukuran 6,43 inci Full HD Plus dengan dukungan refresh rate 90 Hz dan touch sampling rate 360 Hz.

Angka refresh rate tersebut lebih tinggi dibandingkan pendahulunya, yakni Redmi Note 10 reguler. Ponsel yang dirilis di Indonesia pada 2021 lalu itu hanya mendukung refresh rate 60 Hz.

Aspek visual pada ponsel ini juga didukung dengan tingkat kecerahan hingga 1.000 nits dan teknologi DCI-P3 Color Gamut.

Menurut Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel, Redmi Note 11 merupakan ponsel mid-range pertama yang sudah mengadopsi refresh rate di angka 90 Hz.

"Ini pertama kalinya kami membawa refresh rate tinggi ke seri Redmi Note, bahkan ke seri yang paling dasar," klaim Calvin Nobel dalam acara peluncuran Redmi Note 11 series, Selasa (15/3/2022).

Kamera 50 MP

Untuk aktivitas fotografi, Xiaomi turut membenamkan tiga buah kamera pada bagian punggung Redmi Note 1.

Adapun ketiga kamera tersebut mencakup kamera utama 50 MP, kamera macro 2 MP, dan kamera depth 2 MP.

Resolusi kamera tersebut memang meningkat dari Redmi Note 10 yang memiliki kamera 48 MP.

Rangkaian kamera pada Redmi Note 11 juga didukung oleh beragam fitur tambahan, yakni fitur ultra-wide, makro, mode portrait, video slow-motion, night mode, mode pro, serta time-lapse.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Redmi Note 11 Pro di Indonesia

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com