Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal SEO dan Perannya dalam Marketing Online

Kompas.com - 21/03/2022, 13:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat ini tampaknya SEO dan pemasaran online menjadi dua hal yang tidak dapat dipisahkan. SEO memiliki peranan yang cukup penting dalam pemasaran online agar produk milik seorang pelaku usaha bisa dengan mudah diketahui oleh publik.

Suatu produk kini bisa dipasarkan lewat berbagai medium, tidak hanya wadah pemasaran konvensional seperti brosur atau papan reklame, melainkan juga lewat platform digital.

Pelaku usaha atau pebisnis biasanya memasarkan produk lewat berbagai platform digital, termasuk salah satunya adalah website. Pemasaran produk lewat website ini yang tak bisa lepas dari SEO.

Baca juga: Apa Itu Domain? Mengenal Fungsi serta Jenisnya

Di luar hubungan yang lekat antara pemasaran online dan SEO, sebenarnya apa itu SEO dan bagaimana perannya terhadap pemasaran online? Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut ini.

Apa itu SEO?

Search Engine Optimization (SEO) adalah metode untuk membuat atau mengoptimalkan sebuah website beserta konten yang ada di dalamnya, agar bisa muncul di halaman pertama mesin pencarian.

Umumnya SEO dipakai pada platform mesin pencarian milik Google atau Google Search. Alasannya sangat sederhana, 92 persen pangsa pasar platform mesin pencarian telah dikuasai oleh Google Search, sebagaimana dilansir Mailchimp.

Dengan penguasaan pangsa pasar tersebut, asumsinya berarti banyak pengguna yang memakai Google Search untuk memenuhi kebutuhan dalam mencari informasi di internet.

SEO memiliki fungsi untuk menghubungkan antara kebutuhan pengguna tersebut dengan sebuah website selaku penyedia informasinya. SEO dipakai untuk meningkatkan traffic atau jumlah kunjungan pengguna ke sebuah website.

Saat pengguna memasukkan kata kunci di mesin pencarian maka otomatis bakal muncul hasilnya. Relevansi kata kunci yang dimasukkan pengguna di mesin pencarian tersebut berkorelasi dengan hasil pencariannya.

Hasil pencarian tersebut berupa daftar website beserta kontennya yang relevan dengan sebuah kata kunci tadi. Pengguna kemudian akan mengujungi salah satu website dari daftar tersebut untuk memenuhi kebutuhannya, sesuai dengan kata kunci yang dicari.

Agar website tersebut bisa muncul di daftar teratas dari hasil pencarian dan kemudian berpontensi untuk dikunjungi pengguna, dibutuhkanlah SEO.

Sebagai sebuah metode, SEO memiliki teknik atau cara untuk mengoptimalkan website tersebut. Lalu, bagaimana cara menggunakan SEO?

Cara kerja mesin pencarian

Untuk mengetahui menggunakan SEO, penting diketahui terlebih dahulu cara kerja mesin pencarian. Mesin pencarian sebagai wadah untuk menerapkan metode SEO punya cara kerjanya sendiri dalam membuat daftar hasil pencarian.

Sementara SEO bisa dikatakan sebagai upaya untuk memanipulasi cara kerja mesin pencarian itu. Pada platform Google Search, setidaknya terdapat tiga proses yang harus dilalui sebuah website atau konten agar bisa tayang di halaman pencarian.

1. Crawling 

Proses pertama mesin pencari dalam mengelola semua informasi yang ada di dalamnya adalah crawling (perayapan). Mesin pencari bakal secara rutin mengirimkan sistem crawler web untuk memeriksa semua konten.

Crawler berfungsi untuk menemukan dan memeriksa halaman baru beserta kontennya yang dibuat oleh website. Semua konten baru yang tertaut di suatu halaman web bakal dikunjungi oleh sistem tersebut.

2. Indexing

Setelah melakukan penjelajahan, mesin pencari bakal memulai proses indexing (pengindeksan) atau membuat indeks terkait apakah sebuah konten tersebut layak untuk termuat di halaman pencarian.

Beberapa penyebab konten tidak terindeks mesin pencari adalah terindikasi melakukan duplikasi atau bisa juga konten tersebut tidak memiliki nilai yang layak muat, misalnya hanya berisi spam.

3. Ranking

Kemudian, tahap terakhir mesin pencari dalam mengelola kontennya adalah ranking atau pemeringkatan. Mesin pencari bakal membuat peringkat dari indeks yang telah dibuat berdasar relevasi dengan kata kunci yang disasar.

Dari cara kerja mesin pencarian itulah SEO beraksi. SEO dipakai untuk membuat agar sebuah konten bisa melewati tahapan di atas, sebagaimana dilansir Digital Marketing Institute.

Cara kerja dan jenis SEO

Cara kerja SEO bisa dipahami secara sederhana lewat jenisnya. Setidaknya ada dua jenis SEO yang dipakai untuk mengoptimasi sebuah website agar terindeks dan masuk di daftar pencarian teratas, yakni On Page SEO dan Off Pafe SEO.

1. On Page SEO

On Page SEO adalah jenis SEO yang optimasinya dilakukan pada halaman web atau isi kontennya. Untuk mengoptimasi halaman web, terdapat beberapa cara kerja SEO yang bisa dilakukan secara sederhana, antara lain sebagai berikut:

Melakukan perbaikan pada konten

Sebelum mulai membuat konten, pastikan telah melakukan riset kata kunci terlebih dahulu agar relevan dengan kebutuhan pengguna. Kata kunci tersebut yang jadi referensi untuk membuat konten.

Ini penting dilakukan agar bisa memudahkan Google menemukan konten tersebut dengan kebutuhan pengguna, sehingga website dapat muncul di halaman pencarian. Selain itu, perlu juga untuk membuat konten yang orisinal, tidak plagiasi.

Baca juga: Apa Itu Carding? Mengenal Bahaya dan Cara Mencegahnya

Konten juga perlu dibuat secara terstruktur agar crawler mudah untuk membacanya. Struktur tersebut misalnya seperti menambahkan deksripsi, sub judul judul atau dikenal dengan meta title, dan sebagainya.

Melakukan perbaikan pada halaman web

On Page SEO juga berkaitan dengan perbaikan pada halaman web. Kecepatan dan kemudahan website untuk diakses juga menjadi hal penting agar kontennya bisa termuat di halaman pertama mesin pencarian.

Optimasi halaman web bisa dimulai dengan memperbaiki URL dan tautan internal yang mungkin telah rusak atau mengalami gangguan. Kemudian, bisa juga dengan membuat tampilan halaman web yang ramah.

2. Off Page SEO

Off Page SEO adalah jenis SEO yang optimasinya dilakukan di luar halaman web. Cara kerja SEO pada jenis ini biasanya dilakukan untuk membantu meningkatkan jumlah kunjungan pada halaman web.

Adapun cara kerja SEO pada jenis ini adalah sebagai berikut:

Menambahkan backlink di situs lain

Backlink adalah tautan dari sebuah website yang ditempatkan pada website lain. Backlink berfungsi sama seperti sebuah rekomendasi.

Jadi, website yang terpasang sebuah backlink bakal seperti memberi rekomendasi pada pengguna untuk mengunjungi situs lain tersebut. Dengan demikian, peluang kunjungan ke website bakal bisa meningkat.

Melakukan promosi di media sosial

Untuk mengoptimasi kunjungan pada halaman web, bisa juga dilakukan dengan melakukan promosi di media sosial. Halaman web yang disebar di media sosial bakal meningkatkan peluang untuk dikunjungi pengguna.

Dari cara kerja SEO ini, para pelaku usaha memanfaatkannya sebagai metode untuk mengenalkan atau memasarkan produknya lewat website.

Peran SEO dalam pemasaran online

SEO adalah istilah dalam pemasaran online yang berarti upaya mengoptimasi website untuk mendapatkan peringkat teratas di hasil pencarian. Pemasaran online sendiri sering disebut juga sebagai pemasaran digital atau digital marketing.

Lantas, apa yang dimaksud dengan pemasaran online? Sederhananya, pemasaran online adalah proses memasarkan suatu produk yang dilakukan dengan memanfaatkan dan melalui platform digital, salah satunya adalah lewat website.

Pelaku usaha akan membuat platform website sebagai wadah pemasaran dan melakukan serangkaian upaya agar produk yang bakal dijualnya mudah ditemukan pengguna melalui mesin pencarian.

Baca juga: Mengenal Workstation, Fungsi dan Contoh Penggunaannya

Sementara itu, SEO sendiri sebagaimana telah dipaparkan di atas, merupakan metode untuk membuat website berada di daftar teratas halaman pencarian.

Dengan demikian, kebutuhan pada pemasaran online dan kemampuan pada titik ini saling berkesinambungan. Jadi, peran SEO dalam pemasaran online adalah untuk membuat Agar informasi terkait suatu mudah ditemukan oleh pengguna di halaman pencarian.

Informasi produk yang mudah ditemukan berpotensi untuk meningkatkan perhatian pengguna. Semakin banyak perhatian yang didapat dari produk itu maka peluang terjadinya pembelian juga meningkat.

Itulah pengertian SEO serta kaitannya dalam pemasaran online, semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com