Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusia Resmi Blokir Facebook dan Instagram, Sebut Meta Lakukan "Aktivitas Ekstrem"

Kompas.com - 22/03/2022, 09:00 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber AP News

KOMPAS.com - Pengadilan Moskow resmi melarang Facebook dan Instagram untuk beroperasi di negara tersebut sejak Senin (21/3/2022) lalu. Langkah ini merupakan upaya balas dendam Rusia terhadap Meta Platforms Inc., selaku perusahaan induk dari Facebook dan Instagram.

Berdasarkan informasi yang disampaikan kantor berita Rusia TASS, Rusia menilai bahwa Meta telah melakukan "aktivitas ekstrem" setelah membatasi pergerakan sejumlah pihak yang berasal dari negaranya.

Facebook telah terlebih dahulu memblokir akses media pemerintah Rusia seperti Sputnik dan Russia Today (RT) untuk menjalankan iklan dan monetisasi di platform-nya.

Baca juga: Facebook, YouTube, hingga TikTok Kompak Blokir Akun Milik Rusia

Upaya penangguhan terhadap Instagram dilakukan setelah Meta mengizinkan pengguna media sosial di Ukraina memposting pesan kekerasan yang ditujukan kepada Presiden Vladimir Putin dan pasukan Rusia yang melakukan operasi militer di Ukraina sejak 24 Februari lalu.

Meta juga dituduh mengabaikan pemerintah Rusia yang telah meminta pihaknya untuk menghapus berita palsu terkait tindakan militer Rusia di Ukraina, berikut seruan berisi protes anti-perang di Rusia.

"Pengadilan Distrik Tverskoy Moskow pada hari Senin mengakui aktivitas jejaring sosial Instagram dan Facebook, yang dimiliki oleh perusahaan AS Meta, sebagai ekstremis dan melarang bisnis mereka di Rusia," tulis TASS.

Baca juga: Dampak Perang Rusia-Ukraina ke Industri Teknologi Global

Akibat dari penangguhan yang dilakukan pengadilan Rusia, Meta dilarang untuk membuka kantor dan usaha bisnis di Negeri Beruang Merah. Namun, pemerintah tidak akan memberi hukuman bagi individu yang kedapatan mengakses Instagram atau Facebook, kendati kedua platform telah diblokir.

Dihimpun KompasTekno dari AP News, Selasa (22/3/2022), WhatsApp yang juga berada di bawah payung Meta tidak terdampak sanksi pemblokiran dari Rusia ini.

Sebelumnya Rusia memang telah memblokir akses Facebook dan Instagram pada 4 Maret lalu. Upaya ini sejalan dengan putusan pengawas media Rusia, Roskomnadzor yang menganggap dua platform tersebut telah bertindak diskriminatif.

"Pada 4 Maret 2022, keputusan dibuat untuk memblokir akses ke jaringan Facebook (dimiliki oleh Meta Platforms, Inc.) di Federasi Rusia. Dalam beberapa hari terakhir, jejaring sosial telah membatasi akses beberapa akun (media pemerintah Rusia): the Zvezda TV channel, the RIA Novosti news agency, Sputnik, Russia Today, the Lenta.ru dan Gazeta.ru," tulis salah satu pihak pemerintah Rusia.

Baca juga: Rusia Disebut Pakai Influencer TikTok untuk Sebar Propaganda

Apabila langkah ini terus berlanjut, ada kemungkinan beberapa perusahaan teknologi lain seperti Twitter, YouTube, dan juga TikTok juga akan ikut diblokir Rusia, setelah ketiganya terlebih dahulu membatasi pergerakan media asal negara tersebut.

Sejauh ini, langkah penangguhan yang dilakukan pengadilan Rusia baru berlaku secara efektif pada Facebook dan Instagram saja.

Hingga saat ini, pihak Meta belum memberikan konfirmasi terkait pemblokiran Rusia. Namun, beberapa waktu lalu, CEO Instagram, Adam Mosseri mengaku kehilangan 80 juta pengguna di Rusia dalam waktu singkat.

Baca juga: Dalam Semalam, Instagram Kehilangan 80 Juta Pengguna di Rusia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AP News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com