Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teleskop Luar Angkasa Hubble Gunakan Kamera Ini untuk Potret Citra Galaksi

Kompas.com - 22/03/2022, 13:01 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sedikit membahas Hubble, Teleskop Luar Angkasa milik NASA ini diluncurkan pada 24 April 1990 di atas pesawat ulang alik Discovery. Teleskop memulai misinya untuk menyelidiki alam semesta yang luas, galaksi jauh, supernova, nebula, dan planet ekstrasurya.

Pada 1 Januari 2022 lalu, Hubble secara resmi telah memecahkan rekornya, yakni berada di luar angkasa selama satu miliar detik atau sekitar 31,7 tahun. 

Berada di atas atmosfer Bumi, Hubble telah melakukan lebih dari 1,5 juta pengamatan selama lebih dari 30 tahun beroperasi. Hasil pengamatan itu juga telah melahirkan makalah ilmiah yang telah diterbitkan.

Beberapa pengamatan Hubble yang paling penting adalah membantu menentukan usia alam semesta yaitu 13,8 miliar tahun, serta menemukan satelit kelima Pluto.

Selain itu, teleskop Hubble juga berhasil menemukan lubang hitam supermaasif di pusat sebagian besar galaksi besar, mempelajari efek lensa gravitasi yang membantu astronom memetakan distribusi materi gelap di alam semesta, serta menangkap beberapa gambar medan dalam yang paling luar biasa di alam semesta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com