Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Android 13 Tak Perlu SIM Card Fisik?

Kompas.com - 06/04/2022, 10:31 WIB

KOMPAS.com - Google tengah mengembangkan teknologi yang memungkinkan pemilik ponsel mengaktifkan dua nomor yang berbeda dalam satu slot eSIM. Fitur ini disebut-sebut akan hadir bersamaan dengan diluncurkannya OS Android 13 pada akhir tahun ini.

Teknologi yang memungkinkan dua nomor aktif di satu slot eSIM ini diberi nama Multiple Enabled Profiles (MEP), yaitu solusi berbasis software yang memungkinkan pengguna mengaktifkan dua profil operator seluler berbeda pada satu eSIM.

Praktik ini hampir sama seperti dukungan kartu SIM (fisik) ganda yang kini lumrah digunakan pada smartphone Android. Dengan demikian, pemilik ponsel Android 13 bisa saja tak lagi membutuhkan SIM card fisik di masa mendatang.

Baca juga: Cara Mengaktifkan Dual SIM di iPhone dan Hal yang Perlu Diketahui

Saat ini, sistem eSIM hanya mendukung satu profil/nomor aktif dalam satu waktu, meskipun dapat menyimpan beberapa profil secara bersamaan.

Dengan begitu, jika pengguna ingin memasang dua nomor SIM card pada smartphone, perangkat yang digunakan harus memiliki dua slot eSIM terpisah, atau sistem eSIM yang dikombinasikan dengan SIM fisik.

Teknologi MEP yang dikembangkan Google mengatasi batasan tersebut, dan memungkinkan pengguna memasang dua profil operator seluler pada satu slot eSIM.

Cara kerja MEP

Saat ini, chip eSIM terhubung dengan modem ponsel melalui kabel atau bus. Sayangnya komponen tersebut hanya mendukung satu jalur komunikasi, sehingga hanya satu nomor SIM yang akan tetap aktif dalam satu waktu.

Xiaomi 11T Pro dibekali slot SIM card dual SIM (nano), tanpa slot untuk kartu memori eksternal (microSD).KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Xiaomi 11T Pro dibekali slot SIM card dual SIM (nano), tanpa slot untuk kartu memori eksternal (microSD).

Agar pengguna bisa menikmati dukungan eSIM ganda dan keduanya aktif (Dual SIM Dual Standby/DSDS), maka diperlukan dua bus/kabel penghubung.

Google mengusulkan sistem MEP yang dapat membuat dua jalur komunikasi pada satu komponen penghubung/bus.

Artinya, satu kabel/bus dapat merutekan dua profil SIM card ke modem, dari satu slot eSIM, sehingga pengguna dapat memiliki dua nomor HP yang berbeda pada satu slot eSIM yang sama.

Baca juga: Hati-hati, Malware Rusia Ini Bisa Rekam Percakapan Pengguna Android

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com