Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iPhone SE 2022 Sudah Muncul di Situs Apple Indonesia

Kompas.com - 07/04/2022, 18:31 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber Apple

Karena sudah muncul di laman Postel, ini mengindikasikan bahwa iPad Air 2022 akan segera masuk Indonesia. Mengingat, selama ini, sertifikat Postel Kominfo harus dibuat untuk setiap alat telekomunikasi yang mentransmisi, atau mentransmisi dan menerima spektrum radio di Indonesia.

Selain postel, setiap perangkat elektronik di Indonesia juga harus lolos uji Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin). Namun, dari hasil pancarian KompasTekno di laman TKDN Kemenperin, belum ada sertifikasi tentang iPad Air 2022.

Sedangkan, iPhone SE 2022 sendiri belum muncul di laman sertifikasi Postel Kominfo maupun TKDN Kemenperin.

Prediksi Harga iPhone SE 2022 dan iPad Air 2022

Saat berita ini ditulis, memang belum ada informasi resmi terkait jadwal peluncuran iPad Air 5 dan iPhone SE 3 di Indonesia beserta harganya.

Namun, sebagai ancang-ancang, kita bisa memperkirakan harga kedua perangkat tersebut di Indonesia dengan menilik harga iPad Air 2022 dan iPhone SE 2022 di negara tetangga, seperti Malaysia dan Singapura, misalnya.

Baca juga: Perbandingan Spesifikasi dan Harga iPhone SE 2022 vs iPhone 13 Mini

Sebab biasanya, harga produk Apple yang dipasarkan di Malaysia dan Singapura tidak terpaut jauh dengan harga di Indonesia.

Di negara tetangga, iPad Air 5 dan iPhone SE 3 sudah lebih dulu dipasarkan dengan daftar harga sebagai berikut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari laman resmi Apple Singapura dan Malaysia, Kamis (7/4/2022):

Harga iPhone SE 2022 atau iPhone SE 3

Harga Singapura

  • iPhone SE 3 64 GB : 699 dollar Singapura (sekitar Rp 7,3 juta)
  • iPhone SE 3 128 GB : 769 dollar Singapura (sekitar Rp 8,1 juta)
  • iPhone SE 3 256 GB : 939 dollar Singapura (sekitar Rp 9,9 juta)

Harga Malaysia

  • iPhone SE 3 64 GB : 2.099 ringgit (sekitar Rp 7,3 juta)
  • iPhone SE 3 128 GB : 2.299 ringgit (sekitar Rp 8 juta)
  • iPhone SE 3 256 GB : 2.799 ringgit (sekitar Rp 9,8 juta)

Untuk prediksi harga iPhone SE 2022 di Indonesia bisa dilihat di artikel berikut: Prediksi Harga iPhone SE 2022 Saat Meluncur di Indonesia.

Harga iPad Air 2022 atau iPad Air 5

Harga Singapura

  • Wi-Fi only RAM 8/64 GB : 879 dollar Singapura (sekitar Rp 9,2 juta)
  • Wi-Fi only RAM 8/256 GB : 1.099 dollar Singapura (sekitar Rp 11,5 juta)
  • Wi-Fi + seluler 8/64 GB : 1.099 dollar Singapura (sekitar Rp 11,5 juta)
  • Wi-Fi + seluler 8/256 GB : 1.319 dollar Singapura (sekitar Rp 13,9 juta)

Harga Malaysia

  • Wi-Fi only RAM 8/64 GB : 2.699 ringgit (sekitar Rp 9,1 juta)
  • Wi-Fi only RAM 8/256 GB : 3.349 ringgit (sekitar Rp 11,4 juta)
  • Wi-Fi + seluler RAM 8/64 GB : 3.349 ringgit (sekitar Rp 11,4 juta)
  • Wi-Fi + seluler RAM 8/256 GB : 3.999 ringgit (sekitar Rp 13,6 juta)

Untuk melihat prediksi harga iPad Air 2022 di Indonesia bisa disimak di artikel berikut: Apple iPad Air 5 Segera Masuk Indonesia, Ini Prediksi Harganya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber Apple
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com