Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Antarmuka Android Paling Kencang dan Mulus Versi Master Lu, MIUI Teratas

Kompas.com - 12/04/2022, 12:01 WIB
Lely Maulida,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber GizChina

Redmagic OS

Redmagix menempati posisi ketiga dari daftar UI Android terbaik. UI ini sendiri merupakan buatan Nubia, yaitu merek yang dokus pada smartphone gaming.

Redmagic OS meraih skor kelancaran 203,93 poin. Dirangkum KompasTekno dari Gizchina, Selasa (12/4/2022), versi terbaru dari UI ini yaitu Redmagic 5.0, dibuat berdasarkan Android 12.

Baca juga: Riset: Keberhasilan Push Notification ke Ponsel Android di Indonesia Hanya 60 Persen

Realme UI

Sesuai dengan namanya, antarmuka ini dibuat untuk berjalan di smartphone Realme. Realme UI mendapat skor rata-rata kelancaran mencapai 203,57 poin. Versi terbaru dari antarmuka Realme ini yaitu Realme UI 3.0 yang menawarkan desain baru.

Realme UI 3.0 juga disebut menawarkan peningkatan privasi pengguna di semua sistem. Selain itu, antarmuka ini juga dilengkapi dengan ikon 3D baru yang lebih intuitif.

ColorOS

Peringkat kelima ditempati oleh Oppo dengan antarmuka ColorOS. Menurut Master Lu, antarmuka ini meraih skor rata-rata 198,11 poin.

Versi terbaru dari ColorOS adalah versi ColorOS 12 yang hadir dengan desain intuitif dan fokus pada fungsionalitas fitur.

Selain itu ColorOS 12 juga menghadirkan ikon baru yang lebih transparan, namun, dengan desain yang jelas sehingga membuat pengguna langsung mengenali aplikasi yang tampil di layar.

5 antarmuka lainnya dalam daftar UI Android terbaik versi Master Lu yaitu ColorOS untuk OnePlus, Honor Magic UI, Motorola MYUI, Vivo OriginOS dan Asus ROG UI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com