Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TikTok Punya Fitur ala Instagram Stories, Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Kompas.com - 26/04/2022, 16:16 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Caranya, pengguna bisa mengeklik foto profil atau klik video "Stories" di grid video yang di-upload pengguna.

Menurut pantauan KompasTekno, konten tikTok Stories juga akan muncul di halaman For You Page (FYP) dengan tanda "Stories" berwarna biru di atas nama pengguna.

Nantinya, pengguna bisa memberikan tanda suka (like) dan meninggalkan komentar di TikTok Stories Stories secara publik, layaknya di IG Stories.

Baca juga: Cara Membuat Font Centang Biru TikTok yang Lagi Ramai

Namun, untuk saat ini, pengguna tidak bisa melihat siapa saja pengguna yang sudah melihat TikTok Stories-nya.

Ini berbeda dengan IG Stories, pengguna bisa melihat setiap orang yang sudah melihat IG Stories miliknya.

Untuk saat ini, fitur TikTok Stories belum tersedia untuk seluruh pengguna TikTok. Belum diketahui kapan pastinya fitur ini akan bisa dinikmati oleh seluruh pengguna.

Namun, pada 17 Maret lalu, juru bicara TikTok mengonfirmasi bahwa uji coba fitur TikTok Stories telah diperluas ke lebih banyak pengguna, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TechCrunch, Selasa (26/4/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com