Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 27/04/2022, 13:15 WIB
Penulis Soffya Ranti
|

KOMPAS.com - Zakat fitrah merupakan kewajiban yang harus ditunaikan setiap muslim menjelang hari raya Idul Fitri. Meski lebih diutamakan membayarnya dengan makanan pokok, pembayaran zakat fitrah dapat juga ditunaikan menggunakan uang.

Pembayaran zakat fitrah dengan sejumlah uang saat ini dapat dilakukan dengan mudah secara online melalui ponsel atau handphone (HP). Salah satunya dengan mengunjungi laman Dompet Dhuafa.

Dompet Dhuafa adalah lembaga amil zakat yang memiliki berbagai program kemanusiaan, seperti zakat, Infaq, shadaqah, wakaf, dan program lain yang ditujukan untuk mengangkat harkat sosial kemanusiaan kaum dhuafa.

Adapun untuk membayar zakat fitrah secara online lewat Dompet Dhuafa dapat dilakukan dengan mudah. Berikut ini beberapa langkah-langkahnya.

Baca juga: 4 Aplikasi Kalkulator Zakat untuk HP Android, Agar Tidak Salah Hitung

Cara bayar zakat fitrah secara online lewat Dompet Dhuafa

cara bayar zakat online lewat dompet dhuafaKompas.com/soffyaranti cara bayar zakat online lewat dompet dhuafa

  • Kunjungi portal donasi Dompet Dhuafa di donasi.dompetdhuafa.org
  • Pilih jenis donasi, (misal: Zakat Fitrah)
  • Masukkan jumlah zakat fitrah yang akan dibayarkan
  • Isi data pembayar zakat seperti sapaan, nama lengkap, e-mail, serta nomor telepon 
  • Setelah isi data lengkap pilih metode pembayaran
  • Anda dapat memilih pembayaran melalui online menggunakan GoPay, OVO, DANA dan lain sebagainya atau juga melalui transfer bank
  • Selesai, klik “Donasi Sekarang”
  • Setelah berhasil donasi, klik ikon tiga garis vertikal di pojok kiri atas, klik “Konfirmasi”
  • Nantinya akan muncul “Konfirmasi – donasi”
  • Selanjutnya masukkan nomor referensi yang didapatkan setelah membayar zakat
  • Klik “Submit”
  • Selesai pembayaran zakat fitrah secara online telah ditunaikan

Untuk Anda yang masih bimbang menghitung zakat fitrah yang wajib ditunaikan, Dompet Dhuafa juga menyediakan kalkulator zakat untuk menghitung besaran zakat fitrah yang harus dibayarkan. Berikut ini caranya.

Cara hitung zakat online

  • Kunjungi laman berikut ini dompetdhuafa.org
  • Klik “Kalkulator Zakat Fitrah”
  • Isi jumlah orang yang wajib membayar zakat
  • Di bawah kolom jumlah akan muncul hasil besaran uang yang harus dibayarkan untuk zakat fitrah
  • Jika Anda ingin langsung membayar zakat, klik “Bayar Zakat”
  • Klik “Lanjutkan sebagai tamu”
  • Masukkan nominal zakat
  • Pilih metode pembayaran
  • Isi data muzakki (orang yang berzakat)
  • Baca niat mengeluarkan zakat
  • Klik “Saya bukan robot”
  • Kemudian lanjutkan pembayaran hingga proses bayar zakat fitrah online selesai

Baca juga: 5 Aplikasi dan Website untuk Menghitung Zakat

Selain langsung menghitung melalui laman Dompet Dhuafa. Anda juga bisa memanfaatkan berbagai aplikasi kalkulator zakat yang bisa diunduh lewat toko aplikasi Play Store (Android) atau App Store (iPhone), 

Itulah cara membayar zakat fitrah secara online lewat Dompet Dhuafa dengan mudah Semoga membantu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke