Meski tingkat kesadaran akan migrasi siaran TV analog ke siaran TV Digital cukup tinggi, namun edukasi seputar STB masih minim diserap masyarakat, setidaknya begitu menurut penuturan Jimmy.
Baca juga: 4 Tips Memilih STB untuk Siaran TV Digital, Jangan Sampai Salah Beli
Di toko miliknya, Jimmy hanya menjajakan STB Polytron PDV 600T2 dan Rinrei DRN-511W. STB Polytron PDV 600T2 memiliki banderol Rp 375.000, sedangkan Rinrei DRN-511W dijual dengan harga Rp 280.000.
Mayoritas warga di kawasan Pondok Ungu Permai, menurut Jimmy, cenderung memilih untuk membeli STB dari brand Rinrei karena menawarkan harga yang lebih terjangkau.
"Masih banyak yang belum memahami harga-harganya (STB). (Masyarakat) bingung kok harganya ada yang mahal, kok ada yang murah," lanjut Jimmy.
Pelaksanaan ASO rupanya tidak memengaruhi penjualan STB saja, melainkan juga memberikan dampak pada Smart TV dan Android TV.
Tidak sedikit dari pengunjung toko milik Jimmy yang memutuskan membeli Smart TV dan Android TV, alih-alih STB. Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan pengalaman menonton TV.
Menjelang momen Hari Raya Lebaran, Jimmy melihat adanya kenaikan harga yang cukup signifikan pada seluruh produk TV yang dijual.
"Kenaikan harga (TV) sekitar Rp 400.000," kata Jimmy.
KompasTekno memutuskan untuk membeli STB Polytron PDV 600T2 karena sudah memenuhi kriteria STB yang disarankan menurut situs indonesiabaik.id. STB ini telah disertai dengan gambar ikon "MODI" yang merupakan maskot siaran TV digital di Indonesia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.