KOMPAS.com - Seperti rumor yang mencuat sebelumnya, Google menghadirkan earbuds baru bertajuk Pixel Buds Pro dalam gelaran konferensi pengembang tahunan Google I/O 2022.
Earbuds ini dilengkapi dengan sejumlah fitur seperti active noise cancellation (ANC), konektivitas Bluetooth multipoint hingga sertifikasi tahan air IPX4.
Pixel Buds Pro sendiri merupakan "saudara" dari Pixel Buds yang dirilis Google pada tahun 2020. Tak heran jika desainnya dibuat identik. Misalnya dari aspek casing yang hampir serupa. Perbedaannya adalah Pixel Buds Pro memiliki lebih banyak mikrofon dibanding Pixel Buds.
Earbuds ini juga diluncurkan Google untuk menyaingi AirPods bikinan Apple. Oleh karena itu, spesifikasinya dibuat mampu bersaing dengan perangkat tersebut.
Bodi earbuds Pixel Buds Pro berbentuk seperti kacang yang dilengkapi dengan ujung silikon agar meminimalisasi efek tekanan pada lubang telinga dari bodi perangkat.
Baca juga: Google Pamer Tampang Pixel 7 Series dan Pixel Tablet
Google juga melengkapi Pixel Buds Pro dengan sensor yang dapat mengukur tekanan perangkat pada lubang telinga dan menyesuaikannya agar terasa nyaman bagi pengguna.
Dalam paket penjualannya, Google menyertakan tiga ukuran silikon pelapis ujung earbuds. Komponen ini akan berperan membantu memblokir suara dari sekitar pengguna. Selain itu, algoritma software penunjang fitur ANC-nya diklaim dapat beradaptasi dengan telinga pengguna, sehingga suara yang diblokir lebih optimal.
Google sesumbar bahwa Pixel Buds Pro dilengkapi dengan spesifikasi yang dikustomisasi, mulai dari prosesornya yang memiliki enam inti (core) sampai algoritma penunjang fitur ANC rancangan perusahaan.
Misalnya fitur Fast Pair untuk mempercepat proses pairing pada beberapa perangkat pengguna yang dikembangkan perusahaan. Jadi, saat pengguna memakai perangkat yang berbeda, Pixel Buds Pro akan beralih secara otomatis tanpa perlu menghubungkan bluetooth lagi secara manual.
Baca juga: Pixel Watch Resmi Diperkenalkan, Smartwatch Pertama Google
Menariknya earbuds baru Google ini juga mendukung Bluetooth multipoint, sehingga Pixel Buds Pro bisa terhubung ke dua sumber audio sekaligus. Selain itu, ada pula fitur Volume EQ yang mampu mengoptimalkan audio pada seluruh rentang frekuensi, guna memastikan suara yang berkualitas pada tingkat volume berapapun.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.