Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apex Legends Mobile Meluncur Global, Pemain di Indonesia Wajib Download Ulang

Kompas.com - 17/05/2022, 14:00 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah dirilis secara terbatas di sejumlah negara, game Apex Legends Mobile  kini sudah bisa diunduh dan dimainkan secara global. Awalnya, pada Maret lalu game ini dirilis terbatas di 10 negara, termasuk Indonesia.

Pantauan KompasTekno pada Selasa (17/5/2022), para pemain Apex Legends Mobile di Indonesia harus mengunduh ulang game tersebut melalui Google Play Store dan App Store, meski sudah memiliki game tersebut di perangkat.

Pemain Apex Legends Mobile yang sebelumnya sudah menginstal game di perangkat, akan menemui tombol "update" untuk mengunduh game di toko aplikasi.

Namun, meski tombol tersebut bertuliskan "update", besaran data dan file yang di-download sama seperti menginstal game dalam keadaan baru (bukan update). 

Apex Legends Mobile yang bisa di-download melalui Google Play Store memiliki ukuran sebesar 2,7 GB. Pemain juga akan diminta untuk mengunduh file lain sekitar 31 MB saat sedang mengakses game.

Baca juga: Game Sepak Bola FIFA Bakal Ganti Nama

Setelah game selesai dipasang, pemain wajib melakukan registrasi ulang seperti memasukkan informasi usia hingga memilih nickname Apex Legends Mobile.

Pemain akan diminta untuk memasukkan informasi bulan dan tahun kelahiran, serta menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku.

Selanjutnya, pemain bisa menentukan pengaturan kontrol di dalam game, serta mengikuti tutorial bermain.

Tampilan pengaturan kontrol di dalam game Apex Legends Mobile.KOMPAS.com/Kevin Rizky Pratama Tampilan pengaturan kontrol di dalam game Apex Legends Mobile.

Pemain juga akan diminta untuk mengikuti tutorial awal, seperti saat pertama kali menginstal game. Selain itu, progress yang telah dicapai sebelum game ini dirilis secara global, juga akan hilang. Pemain akan benar-benar memulai dari awal dengan peringkat paling rendah.

Pemain yang sebelumnya sudah mengikuti tahap pra-registrasi, EA akan membagikan beragam jenis hadiah. Reward yang akan diberikan akan ditentukan berdasarkan banyaknya pemain yang sudah mengikuti tahap pra-pendaftaran.

Hingga saat ini, sudah ada lebih dari 15,5 juta pemain yang sudah melakukan pra-pendaftaran di game battle royale tersebut. Berikut merupakan daftar hadiah yang bisa didapatkan:

  • Pre-Registered (500.000 pra-pendaftaran).
  • Fateful Games - Banner Frame (1 juta pra-pendaftaran).
  • On Target - Banner Pose (2,5 juta pra-pendaftaran).
  • Teeth Cutter - Epic R99 Skin (5 juta pra-pendaftaran).
  • Molten Earth - Epic Skin (10 juta pra-pendaftaran).
  • Become Legendary Holospray (15 juta pra-pendaftaran).
  • Sunfire Initiate - Epic Skin (25 juta pra-pendaftaran).

Spesifikasi minimum HP untuk main Apex Legends Mobile

Apabila tertarik, ada baiknya jika pemain mengetahui informasi terbaru mengenai spesifikasi minimum yang dibutuhkan untuk menjalankan game Apex Legends Mobile, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Video Game Chronicle, Selasa (17/5/2022).

Baca juga: Pengembang Mobile Legends Digugat, Dituduh Menjiplak Game Wild Rift

Android

  • Sistem operasi: Android 6.0.
  • Chipset: Snapdragon 435/ Hisilicon Kirin 650/ Mediatek Helio P20/ Exynos 7420 atau lebih tinggi.
  • RAM : 2 GB atau lebih tinggi.
  • Ruang penyimpanan: 4 GB atau lebih tinggi.
  • Grafis: Open GL 3.1 atau lebih tinggi.

iOS

  • Model perangkat: iPhone 6S atau terbaru.
  • Sistem operasi: iOS 11 atau di atasnya.
  • Chipset: Apple A9 atau lebih tinggi.
  • Ruang penyimpanan: 4 GB atau lebih tinggi.
  • RAM : 2 GB atau lebih tinggi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com