Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Daftar Software Presentasi Video Gratis untuk Pelajar dan Karyawan

Kompas.com - 18/05/2022, 17:15 WIB
Soffya Ranti

Penulis

Animaker juga salah satu software presentasi video yang bisa diakses secara gratis. Animaker memiliki beragam tools dan template untuk membuat beragam video presentasi yang menarik. Saat Anda memasuki halaman pertama animaker, pengguna akan disodorkan video presentasi animasi atau live action.

Untuk pengaturan audio, pengguna dapat menggunakan suara asli Anda yang dapat direkam melalui PC maupun memilih beragam audio di pustaka media Animaker. Adapun video yang sudah selesai di-edit dapat diunduh dengan format MP4 atau GIF dalam berbagai kualitas.

Video presentasi juga dapat dibagikan langsung ke media sosial seperti Facebook, YouTube, dan Twitter. Tertarik untuk mencoba software presentasi video Animaker? Anda dapat mengunjungi pada animaker.com.

Powtoon

Powtoon adalah software presentasi video berbasis cloud. Software ini telah lama menjadi pilihan pengguna untuk membuat presentasi video. Powtoon memiliki ribuan template yang terdiri dari lima kategori yaitu modern edge, whiteboard, cartoon, infographic, dan real.

Selain beragam template, perangkat ini juga menyediakan karakter animasi yang bermacam-macam. Adapun Powtoon tidak memiliki tools visualisasi data. Untuk kemampuannya dalam audio, pengguna dapat merekam suara atau musik langsung ke dalam software.

Selain itu pengguna juga menyediakan ratusan koleksi audio yang tersedia di pustaka audio Powtoon. Setelah selesai mengedit, pengguna dapat langsung membagikan ke berbagai media sosial maupun mengunduhnya dengan format MPya dengan format MP4, PPT, atau PDF.

Untuk mengaksesnya secara gratis, pengguna dapat mengunjungi mengunjungi laman powtoon.com.

Baca juga: Cara Presentasi Menggunakan Zoom dengan Fitur Share Screen

Keynote

keynote visme.co keynote

Keynote merupakan software presentasi video gratis versi Apple. Software ini cukup mudah digunakan namun tidak memiliki tools yang beragam seperti software presentasi video lainnya. Keynote dapat diakses gratis di seluruh komputer Mac.

Kaynote cocok untuk Anda yang ingin membuat video presentasi yang sederhana dan cepat. Meskipun begitu, aplikasi ini masih menyediakan beberapa template menarik dan pengguna bisa mengunggah template presentasi lain dari situs ketiga.

Keynote juga menawarkan berbagai bagan dan grafik dalam tiga mode berbeda yaitu flat, 3D, dan interactive. Selesai mengedit presentasi, Anda dapat mengunduh presentasi video dengan format MP4 atau GIF.

Karena lebih simpel dan sederhana, aplikasi ini cocok digunakan untuk para pelajar yang sering memiliki tugas terkait presentasi.

Itulah beberapa software presentasi video gratis yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan untuk pelayar, karyawan, bahkan pengusaha. Semoga membantu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com