Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Free Fire Indonesia Masuk Lima Besar di FFWS 2022, Bawa Pulang Rp 1 Miliar

Kompas.com - 22/05/2022, 11:00 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Liquipedia

KOMPAS.com - Tim e-sports Free Fire Indonesia belum bisa mendapat gelar juara dalam kompetisi Free Fire World Series (FFWS) 2022 yang digelar di Pulau Sentosa, Singapura, Sabtu (21/5/2022).

Indonesia yang diwakili tim Evos Divine harus puas berada di lima besar. Satu wakil Indonesia lainnya yakni Echo Esports berada di posisi delapan klasemen akhir.

Dalam enam ronde di babak Finals FFWS 2022, dua tim e-sports Indonesia ini hanya mengumpulkan skor total 60 dan 38 poin.

Skor tersebut belum bisa melampaui skor tim e-sports yang berada di tiga besar hasil klasemen akhir babak Finals FFWS 2022.

Tim yang berada di tiga besar adalah Attack All Around (Thailand) dengan 92 poin, Evos Phoenix (Thailand) dengan 91 poin, dan Vasto Mundo (Eropa) dengan 75 poin. 

Baca juga: Sabet Emas dan Perak di SEA Games, Timnas Free Fire Dapat Beasiswa Rp 1 Miliar dari Garena

Dengan hasil akhir ini, Evos Divine harus puas berada di posisi kelima dan membawa pulang hadiah senilai 90.000 dolar AS (sekitar Rp 1,3 miliar), sedangkan Echo Esports berada di posisi kedelapan dan mendapatkan hadiah 80.000 dolar AS (sekitar Rp 1,1 miliar).

Sementara itu, juara pertama FFWS 2022 sendiri membawa pulang hadiah yang lebih banyak dari dua tim e-sports Indonesia, yaitu senilai 500.000 atau sekitar Rp 7,3 miliar.

Hasil klasemen akhir FFWS 2022.YouTube/Garena Free Fire Indonesia Hasil klasemen akhir FFWS 2022.
Meski tidak bisa membawa pulang trofi juara pertama, hasil ini merupakan pencapaian baru bagi tim e-sports Free Fire Indonesia.

Pasalnya di ajang FFWS tahun sebelumnya, yaitu FFWS 2021 yang juga digelar di Singapura, tim Indonesia, yang diwakili dengan Evos Divine hanya mampu berada di posisi kedelapan.

Sementara itu, tim asal Indonesia lainnya di FFWS 2021, yaitu First Raiders Bravo harus puas berada di posisi kesebelas.

Baca juga: Bukan Game MOBA atau FPS, Ini Game Pertama yang Dipertandingkan di Turnamen E-sports

Terlepas dari FFWS 2021, berikut hasil klasemen akhir kompetisi FFWS 2022 yang digelar di Pulau Sentosa, Singapura pada Sabtu kemarin, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Minggu (22/5/2022).

1. Attack All Around (Thailand) - 92 poin
2. Evos Phoenix (Thailand) - 91 poin
3. Vasto Mundo (Eropa) - 75 poin
4. Keyd (Brasil) - 73 poin
5. EVOS Divine (Indonesia) - 60 poin
6. V Gaming (Vietnam) - 51 poin
7. Loud (Brasil) - 46 poin
8. Echo Esports (Indonesia) - 38 poin
9. Farang Esports (Malaysia) - 37 poin
10. Team Flash (Vietnam) - 37 poin
11. Mineros eSports (Amerika Latin) - 34 poin
12. WASK (Timur Tengah) - 29 poin

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Liquipedia
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com