Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selisih Rp 400.000, Ini Perbandingan Spesifikasi Redmi 10A VS Redmi 10C

Kompas.com - 23/05/2022, 13:01 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sub-brand Xiaomi, Redmi baru saja meluncurkan ponsel entry-level terbarunya, yaitu Redmi 10A di Indonesia pada Kamis (19/5/2022).

Belum lama ini, tepatnya pada 18 April lalu, Xiaomi juga sudah meluncurkan ponsel dari keluarga Redmi 10 series yang sama di Tanah Air, yaitu Redmi 10C.

Dari segi tampang, kedua ponsel ini memiliki desain bodi yang sama persis. Misalnya, bagian punggung keduanya dihiasi motif bergaris serta terdapat modul berbentuk persegi yang cukup besar.

Baca juga: Xiaomi Redmi 10A Resmi di Indonesia, Harga Rp 1,5 Jutaan

Bila dilihat dari harga, keduanya memiliki selisih sekitar Rp 400.000, di mana Redmi 10C dijual dengan harga yang lebih mahal ketimbang Redmi 10A.

Di Indonesia, Redmi 10C (4/64 GB) dijual seharga Rp 1,9 juta. Sedangkan, Redmi 10A (3/32 GB) dijual dengan banderol Rp 1,5 juta.

Dengan selisih harga Rp 400.000, apa saja perbedaan spesifikasi antara Redmi 10C dan Redmi 10A di Indonesia?

Baca juga: Xiaomi Redmi 10C Resmi di Indonesia dengan Snapdragon 680, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Untuk mengetahui jawabannya, simak pembahasan singkatnya berikut ini.

Ukuran Layar

Dari segi software, Redmi 10C sudah menjalankan sistem operasi Android 11 dan dilapisi antarmuka terbaru Xiaomi, MIUI 13. Karena sudah menjalankan MIUI 13, ponsel ini turut dibekali fitur RAM Extension untuk  menambah kapasitas RAM hingga 2 GB.
KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Dari segi software, Redmi 10C sudah menjalankan sistem operasi Android 11 dan dilapisi antarmuka terbaru Xiaomi, MIUI 13. Karena sudah menjalankan MIUI 13, ponsel ini turut dibekali fitur RAM Extension untuk menambah kapasitas RAM hingga 2 GB.
Redmi 10A dan Redmi 10C kompak dibekali layar dengan hiasan poni berbentuk tetesan air (waterdrop) yang menampung kamera selfie 5 MP (f/2/2).

Perbedaan utama pada layar keduanya terletak di ukurannya. Di atas kertas, Redmi 10C memiliki layar berukuran 6,71 inci. Ukuran tersebut lebih besar ketimbang layar Redmi 10A yang berukuran 6,53 inci.

Selebihnya, spesifikasi layar keduanya sama, misalnya penggunakan panel LCD IPS, mendukung resolusi HD Plus (1.600 x 720 piksel), serta rasio aspek 20:9.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Redmi 10A di Indonesia

Resolusi Kamera

Di bagian belakang, Redmi 10A dan Redmi 10C sama-sama dibekali dengan dua kamera ganda, namun dengan konfigurasi yang berbebda.

Redmi 10A dibekali kamera utama 13 MP (f/2.2) serta kamera depth sensor 2MP (f/2.4).

Sementara Redmi 10C yang dijual lebih mahal Rp 400.000, memiliki kamera utama lebih mumpuni, dengan resolusi 50 MP (F/1.8). Lalu ada pula kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Tampilang punggung Xiaomi Redmi 10C warna Graphite Gray dengan motif bergaris. Tampilang punggung Xiaomi Redmi 10C warna Graphite Gray dengan motif bergaris.
Chipset

Keduanya juga dibekali dengan "otak" atau chip dan pilihan memori yang berbeda. Redmi 10C ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 680 (6nm), yang dipadukan dengan RAM 4 GB serta penyimpanan media 64/128 GB.

Kapasitas RAM pada ponsel ini bisa ditambah hingga 2 GB dengan fitur RAM Extension. Jadi, total RAM yang bisa dinikmati pengguna adalah mencapai 6 GB.

Sementara Redmi 10A ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G25 (12nm), yang dipadu dengan RAM 3 GB serta penyimpanan media internal 32/64 GB.

Kapasitas RAM Redmi 10A hanya dapat diekspansi sebesar 1 GB saja, menjadi 4 GB melalui fitur RAM Extension.

Sementara kapasitas penyimpanan media pada Redmi 10C dan Redmi 10A kompak dapat ditambah hingga 1 TB dengan kartu eksternal microSD.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Redmi 10C di Indonesia

Dukungan fast charging

Baik Redmi 10C dan Redmi 10A, keduanya sudah dibekali kapasitas baterai jumbo 5.000 mAh.

Perbedaan baru terletak di dukungan pengisian daya cepatnya (fast charging).

Redmi 10C memiliki dukungan fast charging yang lebih cepat, yaitu 18 watt. Sedangkan, fast charging Redmi 10A hanya mentok di 10 watt saja.

Harga

Terakhir, perbedaan terletak di harga jual keduanya. Seperti yang disebutkan sebelumnya, Redmi 10C dijual lebih mahal ketimbang Redmi 10A.

Berikut rincian harga keduanya di Indonesia:

  • Harga Redmi 10A 3/32 GB - Rp 1.499.000
  • Harga Redmi 10A 3/64 GB - Rp 1.599.000
  • Harga Redmi 10C 4/64 GB - Rp 1.899.000
  • Harga Redmi 10C 4/128 GB - Rp 2.099.000

Baca juga: Punya Spek Mirip, Ini Bedanya Redmi 10A dan Redmi 9A

Setelah mengetahui perbedaan spesifikasi Redmi 10A dengan Redmi 10C, ponsel mana yang Anda pilih?

Untuk lebih jelasnya, berikut perbandingan spesifikasi Redmi 10C dengan Redmi 10A supaya Anda tak salah beli.

Spesifikasi Redmi 10A Redmi 10C
Layar IPS LCD Dot Drop 6,53 inci, resolusi HD+ 6,71 inci HD Plus (1.650 x 720 piksel), Gorilla Glass 3
Dimensi dan bobot 164,9 x 77 x 9,0 mm
194 gram
169,59 x 76,56 mm x 8,29 mm
190 gram
System-on-Chip (SoC) MediaTek Helio G25 (12 nm)
CPU: octa core berkecepatan hingga 2,0 GHz
GPU: PowerVR8320
Qualcomm Snapdragon 680 (6 nm)
CPU: Octa-core berkecepatan hingga 2.4GHz
GPU : Qualcomm Adreno 610
RAM/storage RAM: 3 GB (extended RAM 1 GB)
Storage: 32/64 GB

RAM: 4 GB (extended RAM 2 GB)
Storage: 64/128 GB

Kamera belakang Kamera utama 13 MP (f/2.2)
Kamera kedalaman 2MP (f/2.4)
Kamera utama 50 MP (f/1.8)
Kamera depth sensor 2 MP (f/2.4)
Kamera depan Kamera selfie 5 MP (f/2.2) Kamera selfie 5 MP (f/2.2)
SIM dan konektor Dual nano-SIM, microSD hingga 1 TB, USB Type-C, colokan audio jack 3.5mm Dual nano-SIM, microSD hingga 1 TB, USB Type-C, colokan audio jack 3.5mm
Sistem operasi Android 1, MIUI 12.5 Android 11, MIUI 13
Baterai 5.000 mAh, fast charging 10 watt 5.000 mAh, fast charging 18 watt
Fitur lain Sensor sidik jari, teknologi pengenal wajah berbasis AI, Bluetooth 5.0, radio FM, WiFi 802.11 b/g/n, konektivitas 4G LTE Sensor sidik jari, teknologi pengenal wajah berbasis AI, Bluetooth 5.0, radio FM, WiFi 802.11 b/g/n, konektivitas 4G LTE
Warna Graphite Gray, Chrome Silver, Sky Blue Graphite Gray, Ocean Blue, Mint Green
Harga 3/32 GB - Rp 1.499.000
3/64 GB - Rp 1.599.000
4/64 GB - Rp 1.849.000
4/128 GB - Rp 2.049.000

 

https://tekno.kompas.com/read/2022/05/20/09000007/tabel-spesifikasi-dan-harga-redmi-10a-di-indonesia

https://tekno.kompas.com/read/2022/04/19/18460097/tabel-spesifikasi-dan-harga-redmi-10c-di-indonesia

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com