Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Cara Kurban Online Lewat KitaBisa dengan Mudah

Kompas.com - 28/06/2022, 15:15 WIB
Penulis Soffya Ranti
|

KOMPAS.com - Idul Adha 1443 Hijriah diperkirakan akan dirayakan seluruh umat muslim pada 9 Juli 2022. Bagi umat islam yang mampu dapat melaksanakan ibadah berkurban. Membeli hewan kurban saat ini lebih mudah di berbagai platform online. 

Salah satu membayar kurban melalui platform crowdfunding Kitabisa.com. Di Kitabisa.com, terdapat dua cara yang bisa dipilih untuk membayar kurban, yakni berdasarkan lokasi atau harga hewan.

Baca juga: Cara Bayar Zakat Fitrah Secara Online di HP lewat KitaBisa

Cara kurban online di Kitabisa.com berdasarkan lokasi

Kurban di kitabisa.com Kompas.com/soffyaranti Kurban di kitabisa.com

Membayar hewan qurban lewat Kitabisa.com bisa berdasarkan lokasi bisa dilakukan dengan cara berikut:

  • Kunjungi qurban.kitabisa.com
  • Gulir ke bawah dan klik “Pilih Lokasi Qurban”
  • Selanjutnya pilih lokasi penyaluran kurban, pilih hewan, dan urutan berdasarkan harga terendah lokasi yang membutuhkan, atau lokasi populer
  • Klik “Cari”
  • Nantinya akan muncul banyak daftar kisaran harga dan lembaga penyaluran
  • Pilih hewan kurban sesuai yang Anda inginkan
  • Tambahkan jumlah hewan kurban
  • Klik “Lanjut Pembayaran”
  • Pilih jenis metode pembayaran yang Anda inginkan
  • Selesaikan pembayaran hingga sukses

Baca juga: 5 Platform Ini Menyediakan Layanan Qurban Digital

Cara kurban online di Kitabisa.com berdasarkan harga hewan

  • Kunjungi qurban.kitabisa.com
  • Gulir ke bawah klik “Pilih Qurban Termurah”
  • Pilih jenis dan jumlah hewan kurban yang diinginkan
  • Klik “Lanjut Pembayaran”
  • Pilih jenis metode pembayaran yang Anda inginkan
  • Selesaikan pembayaran hingga sukses

Timeline kurban di Kitabisa.com

  • 20 Mei – 11 Juli: Periode pembelian kurban di qurban.kitabisa.com
  • 9 Juli: Idul adha
  • 9 Juli – 12 Juli: Periode penyembelihan (di periode ini, pengguna akan mendapatkan notifikasi kurban sudah disembelih via SMS dan e-mail)
  • 13 Juli- 13 Agustus: Periode pengiriman laporan kurban oleh mitra kurban Kitabisa

Baca juga: Aplikasi Kurban di Android Hadir Kembali

Sebagai informasi nantinya pengguna yang telah berkurban akan mendapatkan e-mail konfirmasi dari pihak Kitabisa.com setelah pembayaran terverifikasi.

Partner kurban juga akan mengirimkan sertifikat dan foto hewan disertai nama lewat e-mail paling lambat 13 Agustus 2022. Demikian cara kurban lewat kitabisa.com. Semoga membantuy. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke