Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah 17 Tahun, Kamera HP Nokia Tak Lagi Pakai Optik Zeiss

Kompas.com - 26/07/2022, 15:00 WIB
Lely Maulida,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Nokiamob

KOMPAS.com - Setelah 17 tahun, pabrikan optik Zeiss dan Nokia akhirnya menghentikan kerja sama. Padahal kolaborasi Zeiss dan Nokia sudah terjalin sejak 2005.

Menurut laporan Nokiamob, Zeiss dan HMD Global selaku pemegang lisensi merek Nokia, sepakat tidak memperpanjang kemitraan non-eksklusif antara keduanya.

"Setelah kolaborasi yang panjang dan sukses, pada tahun 2021 Zeiss dan HMD Global sepakat untuk tidak memperpanjang kemitraan non-eksklusif yang mencakup kolaborasi teknologi pencitraan smartphone merek Nokia dan Zeiss sebagai mitra konsultasi serta pengembangan," kata Zeiss dikutip KompasTekno dari Nokiamob, Selasa (26/7/2022).

Baca juga: Vivo Resmikan Kemitraan Fotografi Ponsel dengan Zeiss

Meski demikian, Zeiss tidak membeberkan alasan mengapa kerja sama antara keduanya tidak dilanjutkan.

Berakhirnya kerja sama Zeiss dengan HMD Global juga terbukti dengan hilangnya nama Nokia dari daftar perusahaan yang bermitra dengan ZEISS di situs web perusahaan. Nama "Nokia Mobile" kini tak lagi nampang di halaman Brand Partnership Zeiss.

Pantauan KompasTekno, hanya tersisa dua perusahaan pada laman Brand Partnership Zeiss yaitu Sony dan Vivo. Menariknya, kabar disetopnya kerja sama Zeiss dengan Nokia ini momennya tak begitu jauh dari peluncuran Vivo X80 yang kameranya didukung Zeiss.

Kemitraan Zeiss dengan Vivo sendiri dimulai pada akhir tahun 2020. Saat itu Zeiss mengumumkan kemitraan baru dengan Vivo untuk mengembangkan optik smartphone Vivo.

Meski demikian, Zeiss saat itu memastikan bahwa kemitraan dengan Nokia masih berlanjut dan bersifat tidak eksklusif. Sayangnya kerja sama Zeiss dan Nokia hanya bertahan satu tahun setelah pernyataan Zeiss tersebut.

Sejak Nokia N90

Kemitraan Zeiss dengan Nokia sudah berlangsung cukup lama, yaitu saat mengembangkan teknologi pencitraan pada Nokia N90 yang dirilis tahun 2005.

Kolaborasi keduanya bahkan menjadikan kualitas foto kamera ponsel Nokia mengalahkan merek lain saat itu dan beberapa tahun setelahnya.

Baca juga: Zeiss ZX1, Kamera dengan OS Android Dijual Rp 88 Juta

Kerja sama Zeiss dengan Nokia juga terus berlanjut meskipun merek Nokia dilisensikan ke HMD Global. Kemitraan Zeiss dengan HMD Global diawali dengan Nokia 8 pada 2017, namun kualitas kameranya tak sepadan dengan ponsel Nokia yang didukung Zeiss sebelumnya.

Selanjutnya, kemitraan keduanya dituangkan pada produk Nokia 9 PureView yang meluncur pada tahun 2019. Adapun produk terakhir hasil kerja sama kedua perusahaan yaitu Nokia 8.3 5G yang rilis pada tahun 2020 dan Nokia XR20 yang memulai debutnya pada tahun 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Nokiamob
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com