Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Bikin Konten Live Streaming Agar Menarik Banyak Penonton dan Raup Banyak Uang

Kompas.com - 28/07/2022, 13:02 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Cari celah lain untuk mendapat cuan lebih

Selain mengandalkan saweran, kretor juga bisa memanfaatkan cara lain untuk menghasilkan cuan. Seperti yang dilakukan Reza. Tidak hanya menikmati game yang dimainkannya, Reza juga mencoba mengumpulkan pendapatan dengan menjual beragam jenis item di game RF Online.

Baca juga: Ramai Fenomena Saweran di Live Medsos, Pengamat Minta Platform Batasi Fitur Live Streaming

Uang tersebut kemudian diakumulasi dengan pendapatan yang diraih dari saweran yang diberikan oleh penonton selama sesi live streaming. Selain memberikan saweran lewat gift atau stiker, biasanya ada juga penonton yang memberikan saweran lewat situs pihak ketiga, seperti saweria.co.

"Uang yang saya kumpulkan dari saweria dan farming di RF akhirnya bisa digunakan untuk meningkatkan (spesifikasi PC) ke 1650 Ti," ucap Reza.

Reza mengaku tidak terlalu mementingkan jumlah penonton yang "mampir" ke kanal miliknya. Sedikit maupun banyak, Reza tetap berinteraksi dengan penonton yang setia menemani dan memberikan dukungan lewat bentuk "saweran".

"Selama live streaming ya ngobrol saja seperti biasa dengan penonton. Ada admin juga kebetulan teman sendiri. Ada juga penonton yang cukup sering ikut nonton jadi ya terkadang sambil mengobrol santai saja," jelas Reza.

Baca juga: Pengguna TikTok di Rusia Tak Bisa Live Streaming dan Bikin Konten

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com