Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo ColorOS 13 Resmi Meluncur, Ini Fitur Barunya

Kompas.com - 19/08/2022, 11:44 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Ketersediaan ColorOS 13

Dalam keterangan tertulisnya, Oppo mengumumkan bahwa ColorOS 13 bakal mulai digelontorkan ke pengguna mulai bulan Agustus 2022 ini.

Perangkat pertama yang mendapatkan pembaruan ColorOS 13 adalah duo ponsel flagship terbarunya, yaitu Oppo Find X5 Pro dan Find X5.

ColorOS 13 sedianya berbasis sistem operasi Android 13. Dengan begitu, pembaruan antarmuka ke ColorOS 13 juga secara otomatis akan meng-upgrade sistem operasi ponsel ke Android 13.

Baca juga: Oppo Luncurkan Sederet Seri Reno8 dan Perangkat IoT Terbaru

Saat ini, Android 13 baru digulirkan untuk ponsel bikinan Google sendiri, yaitu Pixel Phone. Untuk itu, timeline peluncuran ColorOS 13 ini masih berbasis Android 13 versi beta, bukan stabil.

Menurut keterangan Oppo, Reno 8 Series yang baru dirilis di Indonesia bakal kebagian ColorOS 13 mulai bulan September 2022, dimulai dengan perangkat Oppo Reno 8 Pro 5G.

"Setelah itu disusul dengan Reno 8 5G pada bulan Oktober dan ditutup Reno8 Z 5G dan Reno8 pada bulan Desember 2022," tulis Oppo.

Oppo kemudian akan terus menggulirkan ColorOS 13 ke lebih dari 20 perangkat mulai tahun 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com